Pernahkah kalian merasakan sakit sariawan?. Tentu kalian pernah mengalaminya bukan?. Memang sariawan apa sih? Mari kita bahas biar kita tahu dan tips bagaimana cara mengatasinya. Dalam ilmu kedokteran, sariawan lebih dikenal dengan nama Stomatitis, yaitu pembengkakan atau peradangan yang terjadi di daerah sekitar mulut dan lidah. Memang sakit sariawan tidak tergolong penyakit mematikan. Tapi, jika kita merasakan sariawan tentu kita tak bisa merasakan nikmanya makan dan minum serta merasakan nikmatnya makanan ataupun minuman kesukaan kita.
Penyakit sariawan mudah menyerang wanita daripada pria. Ada beberapa faktor penyebab yang diduga menjadi penyebab munculnya sariawan, diantaranya yakni luka tergigit, mengkonsumsi makanan atau minuman panas, alergi, kekuranganvitamin Cdanzat besi, kelainan pencernaan, makanan yang terlalu pedas atau asam, kebersihan mulut tidak terjaga, faktorpsikologis, kondisi tubuh yang tidak fit, dan lain sebagianya.
Lalu, kalau kita terkena penyakit sariawan, bingung apa saja obat yang digunakan untuk mengatasinya? Berikut ini ada beberapa obat herbal yang mampu mengatasi sakit sariawan, seperti air kelapa, daun jambu biji, pisang dan madu, bawang putih dan pepaya, minyak kelapa dan kunyit.
Selain obat-obat yang disebutkan tadi, sebenarnya ada juga obat-obat lain yang bisa menyembuhkan sariawan, diantaranya seperti:
1.Garam dan baking soda
Caranya buatlah pasta dari garam dan baking soda dengan menambahkan sedikit air. Oleskan pasta pada luka sariawan dan biarkan selama 10 menit. Lalu, bilas dengan air dingin.
2. Makanan kaya zat besi
Makanan kaya zat besi seperti sereal, kalkun, biji wijen, brokoli, gandum dan telur ternyata juga dapat mengurangi sariawan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
3.Minum vitamin
Vitamin juga dapat mengatasi sariawan. Maka, perbanyak mengkonsumsi vitamin B, vitamin C, zat besi dan asam folat yang juga berperan dalam mencegah dan menyembuhkan luka sariawan.
4. Minum yoghurt
Yoghurt juga berperan penting dalam mengontrol keseimbangan bakteri di mulut dan tubuh. Dengan ini, Anda bisa meningkatkan kecepatan penyembuhan dan membantu mencegah luka sariawan.
Jika kesemua obat yang telah disebutkan tadi sudah dicoba dan ternyata tidak kunjung sembuh juga, maka segeralah berobat ke dokter. Oleh karena itu, jangan menyepelekan penyakit sariawan, kita harus mengantisipasi agara kita terhindar dari penyakit ini. Karena bila kita terkena sakit sariawan, makanan yang akan kita makan pun terasa tak enak dan otomatis nafsu makan kita pun berkurang. Jadi, jangan galau bila kita terkena penyakit sariawan. Segera cari obatnya atau kita antisipasi untuk mencegahnya. Karena mencegah lebih baik daripada mengobati.
Artikel ini diikutkan dalam lomba Menulis #SehatCaraHerbal tentang Sariawan bersama Deltomed dan mention juga ke @Kompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H