-Bantarpanjang, 31 Januari 2025J
Jumat pagi di Desa Bantarpanjang terasa berbeda. Halaman Balai Desa yang biasanya sepi, pagi ini dipenuhi canda tawa dan semangat dari berbagai kalangan yang mengikuti kegiatan Jumat Sehat. Mahasiswa KKN dari Universitas Peradaban kelompok 34 dengan antusias menghadiri undangan untuk ikut senam bersama yang digelar oleh pemerintah desa. Tidak hanya itu, senam sehat ini juga dimeriahkan oleh kehadiran mahasiswa KKN dari STIMIK Komputama Majenang. Menariknya, perangkat desa juga tak mau ketinggalan! Dengan penuh semangat, mereka ikut bergerak mengikuti irama musik yang ceria. Â
Suasana semakin seru ketika semua peserta, mulai dari mahasiswa hingga perangkat desa, bergerak bersama mengikuti gerakan instruktur. Ada yang gerakannya luwes, ada juga yang sesekali tertawa karena kurang sinkron---tapi justru itu yang membuat suasana jadi penuh keakraban. Â
"Kegiatan seperti ini bikin badan sehat, hati senang, dan pastinya bikin kami makin dekat dengan masyarakat," ujar Widia salah satu mahasiswa KKN Universitas Peradaban. Â Tidak hanya dekat dengan masyarakat, tetapi kegiatan ini juga bisa membuat mahasiswa KKN dari Universitas Peradaban semakin dekat dengan mahasiswa KKN dari universitas lain serta membangun relasi.
Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN dari berbagai universitas tidak hanya berolahraga tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat Desa Bantarpanjang. Senam bersama ini menjadi bukti bahwa menjaga kesehatan bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan, apalagi jika dilakukan bersama-sama. Â
Semoga kegiatan seru seperti ini terus berlanjut dan semakin banyak yang ikut merasakan manfaatnya!Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI