Mohon tunggu...
Nikmatul Firdausy
Nikmatul Firdausy Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa biasa

Tetaplah tertawa dan terlihat gapapa walaupun beban hidup sangat terasa-

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Kurang Berhasil pada #day2? Dendam pada #day3

23 April 2020   01:23 Diperbarui: 23 April 2020   01:15 53
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak berhenti pada hari ke dua, karena merasa gagal pada uji coba irisan lemon, saya mencoba menggunakan bahan yang sama. 2 jeruk lemon dicuci bersih lalu dipotong menjadi 2 bagian. Selanjutnya peras jeruk lemon yang telah dipotong. Pastikan kulit jeruk tidak ikut terperas karena akanmemberukan rasa pahit seperti pada #day2.

Lalu siapkan buah mentimun dan cuci hingga bersih dan potong-potong tanpa membuang kulit buah. Buah mentimun ini banyak digunakan sebagai infused water karena memiliki banyak khasiat. Selain kandungan air yang banyak pada buah, buah ini mengandung potasium yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah serta mengurangi resiko stroke dan jantung. Buah mentimun juga diklaim mengandung cucurbitacins oleh para peneliti untuk menghentikan perkembangan beberapa jenis sel kanker.

Setelah perasan jeruk leman dan mentimun siap, campurkan kedua bahan dalam botol. Lalu  tambahkan air sesuai botol yang digunakan. Diamkan selama 2 jam agar aroma mentimun bisa terasa.

Setelah 2 jam, infused water siap dikonsumsi. Benar-benar rasa asam khas lemon sangat terasa. Ditambah lagi rasa buah mentimun pada setiap akhir tegukan. Sangat menyegarkan infused water pada #day3. Balas dendam dari #day2 terbayarkan lunas. Dan pada hari ini bisa dikatakan, saya mengkonsumsi real buah jeruk lemon untuk yang pertama kalinya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun