Mohon tunggu...
Firdaus
Firdaus Mohon Tunggu... Guru - Seorang guru dan Dosen

Senang membaca teks dan konteks

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Aspek Psikologis Pembelajar Bahasa Asing

3 Juli 2020   11:31 Diperbarui: 3 Juli 2020   11:30 610
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Para pembelajar ini menyukai sang pengajar menjelaskan segala sesuatu, menulis segala sesuatu dalam buku catatan, memiliki buku teks sendiri, belajar membaca, menelaah tata bahasa, dan belajar kata- kata Inggris dengan cara melihatnya.

Lebih lanjut Nelson yang dikutip oleh Ali dan Asrori (2004:131) menyebutkan bahwa ada dua tipe perkembangan anak dalam penguasaan bahasa, yaitu:

1. Anak yang bertipe referensial, yang cenderung berpandangan bahwa sebagian bahasa digunakan untuk membicarakan benda benda.

2. Anak yang bertipe ekspresif cenderung berpandangan bahwa sebagian besar bahasa digunakan untuk membicarakan dirinya dan orang lain sekaligus untuk mengekspresikan perasaan, kebutuhan, dan kondisi sosial lainnya.

B. Gaya Kognitif Siswa

Menurut Puji Astuti (1990:203-204) gaya kognitif adalah istilah untuk menunjuk sifat seseorang dalam memahami, mengkonsep, mengorganisasi dan mengungkapkan informasi. Adapun tipe- tipe gaya kognitif adalah:

1. Field dependent

Ciri- cirinya adalah personal orientation, holistik, dan peka sosial. Tipe ini berhasil dalam aspek komunikasi, menghendaki pembelajaran bahasa kedua dalan suasana alami, dan mempumyai pola pikir induktif.

  1. Field independent

Ciri- cirinya impersonal orientation, analitik, tidak bergantung, tidak peka sosial, (individualis). Tipe ini erat hubungannya dengan kelas yang analitis, dan banyak latihan, mampu menjawab pertanyaan bacaan ekstensif cocok untuk tipe ini dalam pembelajaran bahasa kedua.

C. Sikap belajar siswa

Menurut Curran dan Bruner sebagaimana dikutip oleh Arsyad (2003:31- 32) bahwa sikap belajar siswa terbagi dua yaitu: defensif dan reseptif.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun