Mohon tunggu...
Fiksiana Community
Fiksiana Community Mohon Tunggu... Administrasi - Komunitas pecinta fiksi untuk belajar fiksi bersama dengan riang gembira

Komunitas Fiksiana adalah penyelenggara event menulis fiksi online yang diposting di Kompasiana. Group kami: https://www.facebook.com/groups/Fiksiana.Community/ |Fan Page: https://www.facebook.com/FiksianaCommunity/ |Instagram: @fiksiana_community (https://www.instagram.com/fiksiana_community/) |Twitter FC @Fiksiana1 (https://twitter.com/Fiksiana1)

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

[Event Fiksi Kuliner] Ada Seribu Satu Kisah di Balik Kuliner

23 Mei 2016   09:17 Diperbarui: 9 Juni 2016   19:54 849
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada budaya kuliner kita, selalu ada cerita yang jarang terungkap dalam kisahan pendek. Ada kisah lucu saat ngopi-ngopi, ada romantis ketika “dinner,” sering juga bertengkar masalah makanan yang kurang enak di rumah tangga, ada beban berat di balik gendongan jamu seorang ibu yang membiayai anak-anaknya untuk sekolah, ada romansa di balik seorang kakek yang memikul dagangan kue ranginya, ada kenangan masa kecil yang terbesit saat Anda memakan permen susu, dan seribu satu kisah lain. Bahkan teror bom dan pembunuhan dengan peptisida juga dilakukan di kafe. 

Barangkali Anda pernah mengalami breakfast meeting? Atau minum champagnesebelum melakukan sesuatu? Anda pernah merindukan seseorang ketika makan sesuatu? Atau bahkan pernah tergoda sama penjual jamu gendong yang cantik, namun Anda tak pernah tau di balik kecantikannya ia menyimpan kepedihan akan hidupnya. Ah, kapan hidup ini lepas daripada makanan dan cerita?

Silahkan tuliskan fiksimu dalam bentuk cerita pendek di Kompasiana. Mengenai sesuatu yang bersentuhan dengan kuliner. Genre cerita bebas.  Apapun. Bisa tentang cinta, kepedihan, kebahagiaan, motivasi, kenangan, humor dan lain sebagainya. 

Ada 6 buku untuk 6 peserta yang beruntung dari penerbit Kaurama.  Syaratnya mudah:

1. Anda adalah Kompasianer.  Yang belum punya akun silakan membuat akun di Kompasiana. 

2. Tuliskan  cerita fiksi di balik kuliner dalam bentuk cerpen, jumlah kata bebas. Genre cerita bebas. Bisa tentang cinta, kepedihan, kebahagiaan, motivasi, kenangan, humor, thriller, misteri dan lain sebagainya. 

3. Tulisan tidak mengandung unsur SARA dan pornografi dan tidak ditulis untuk tujuan membully seseorang.

4. Pada judul postingan, silahkan diawali dengan [Fiksi Kuliner] diikuti judul asli, untuk memudahkan pengumpulan karya demi kepentingan penjurian. Contoh [Fiksi Kuliner] Dalam Sepotong Kue Rangi.

5. Sertakan nomor peserta di atas karya Anda. ( Nomor peserta akan diperoleh setelah Anda mendaftarkan diri di kolom komentar pengumuman ini).

5.  Posting serentak tulisan Anda pada tanggal 06 Juni 2016 di Kompasiana dari pukul 00.00 sampai dengan pukul; 23.59 WIB

6.  Dalam postingan Anda wajib memasukkan banner event Fiksi Kuliner- banner bisa di-download di atas, ilustrasi artikel ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun