Mohon tunggu...
FIKRI KHAIKAL
FIKRI KHAIKAL Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Perkenalkan nama saya Fikri Khaikal. Saya seorang mahasiswa Universitas Negeri Medan yang dimana saya mengambil program studi Pendidikan Bisnis ✨

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sepenggal Kisah KKN Unimed 2023 di Desa Suka Jadi Kecamatan Perbaungan

7 September 2023   22:33 Diperbarui: 7 September 2023   22:35 422
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi di Kantor Kepala Desa Suka Jadi, Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai/Dokpri

Kabupaten Serdang Bedagai merupakan salah satu kabupaten yang dipilih oleh Universitas Negeri Medan untuk menjadi lokasi pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). 

Ada beberapa kecamatan yang menjadi tempat pelaksanaan KKN mahasiswa UNIMED tahun 2023, salah satunya adalah Kecamatan Perbaungan. Pelaksanaan KKN dibagi ke dalam kelompok dan akan dipencar ke beberapa wilayah desa yang ada, salah satunya adalah Desa Suka Jadi, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. 

Sejarah terbentuknya Desa Suka Jadi adalah Sekitar tahun 1920 masyarakat menjadikan lahan (Hutan) untuk dijadikan pemukiman, mereka secara beramai ramai membuka hutan tersebut dengan cara bergotong royong. Atas kekompakan masyarakat tersebutlah lalu tercetus kata JADI dengan maksud Jadi lahan tersebut untuk dijadikan pemukiman lalu secara spontan masyarakat menamakan kampung ataupun desa ini menjadi Suka Jadi. Dikarenakan semua masyarakat Suka atau setuju dengan dijadikannya pemukiman di lahan tersebut.

Pelaksanaan KKN UNIMED 2023 dilaksanakan selama 40 hari lamanya, dimulai dari tanggal 10 Juli-19 Agustus 2023. Pada tanggal 10 Juli dilaksanakannya pelepasan Mahasiswa KKN di Kantor Bupati Serdang Bedagai yang berlokasi di Sei Rampah. Seluruh mahasiswa KKN UNIMED 2023 yang mendapatkan lokasi KKN di Kabupaten Serdang Bedagai, diwajibkan untuk menghadiri acara pelepasan yang berlangsung di Kantor Bupati Kabupaten Serdang Bedagai. 

Berbagai rangkaian acara terlaksana dengan baik ketika pelepasan mahasiswa KKN UNIMED 2023. Setelah selesai pelaksanaan acara pelepasan mahasiswa KKN UNIMED 2023 yang berlangsung tanpa adanya halangan dan rintangan, dilanjutkan dengan sesi foto bersama dengan salah satu bagian dari pejabat daerah yang menjadi perwakilan Bapak Bupati Serdang Bedagai.

Dokumentasi Pidato Pelepasan Mahasiwa KKN UNIMED 2023 yang diwakilkan oleh salah satu pejabat pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai/Dokpri
Dokumentasi Pidato Pelepasan Mahasiwa KKN UNIMED 2023 yang diwakilkan oleh salah satu pejabat pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai/Dokpri

Mahasiwa KKN UNIMED 2023 yang berlokasi di Desa Suka Jadi, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai terdiri dari 23 orang mahasiswa yang diantaranya 6 orang laki-laki dan 17 orang perempuan. Banyak kegiatan yang harus dilaksanakan dalam pengembangan desa. Berbagai kegiatan juga dilaksanakan dalam membantu perangkat desa dalam melakukan evaluasi untuk mengukur keberhasilan pengembangan untuk desa tersebut. Silaturahmi antar warga juga harus kami jaga untuk menjalin kesejahteraan dan juga kelancaran selama kami melaksanakan KKN.

Dokumentasi Setelah Acara Pelepasan Mahasiwa KKN UNIMED 2023 di Kantor Bupati Serdang Bedagai/Dokpri
Dokumentasi Setelah Acara Pelepasan Mahasiwa KKN UNIMED 2023 di Kantor Bupati Serdang Bedagai/Dokpri

Berikut ini merupakan kondisi Geografis Desa Suka Jadi, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai tempat dimana pelaksanaan kelompok KKN UNIMED 2023.

Letak  Wilayah

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun