Perakitan Komputer merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh seorang teknisi komputer. tetapi kini, semua orang juga sudah bisa belajar untuk merakit komputer karena teknologi informasi yang semakin canggih semua orang dapat belajar merakit komputer sendiri dengan melalui media internet.
Berdasarkan observasi yang sudah dilakukan, kini hampir semua aspek kehidupan memerlukan teknologi infomasi dengan komputer atau laptop. Oleh karena itu saya mengadakan pembelajaran dalam perakitan komputer untuk remaja Kelurahan Jombatan sebagai pengetahuan dasar jika kita memiliki keahlian dalam merakit sebuah komputer maka kita bisa mendapatkan berbagai keuntungan, seperti keringanan dalam biaya dan keahlian dalam merakit komputer ini juga sangat cocok untuk kebutuhan Pro(Gaming maupun Editing), selain itu keahlian ini dapat ditekuni dan dijadikan peluang bisnis dimasa yang akan mendatang.
Selanjutnya dalam rangka penguatan masyarakat akibat pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir, KPM Mandiri Unipdu 2021 memberikan sosialisasi kepada masyarakat Kelurahan Jombatan agar terus menjaga kesehatan dengan selalu mematuhi protocol kesehatan dan juga mengkonsumsi makanan yang sehat. Maka disini saya memberikan beberapa makanan sehat agar menunjang kesehatan dan imun masyarakat desa Jombatan dalam menghadapi Pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir.
Pada masa sekarang, semua pekerjaan hampir keseluruhan dibantu dengan seperangkat komputer. Oleh karena itu kegiatan pembelajaran perakitan komputer yang ditujukan kepada remaja maupun masyarakat ini sangat penting, karena kegiatan ini dapat menambah wawasan tentang bagaimana cara merakit komputer dengan benar selanjutnya nanti diharapkan keahlian dalam merakit komputer ini dapat ditekuni dan dapat dijadikan peluang bisnis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H