[caption id="attachment_174956" align="aligncenter" width="90" caption="Pemandangan kota Cape Town"][/caption] Jam 06.00 waktu Cape Town. Tashia bangun dan siap2 mandi!! Karena jam 7 sana atu jam 12 WIB dan kami harus sarapan!!*padahal kalo dijakarta udah makan siang* hehehehhe Jam 07.00am Tashia makan, untung breakfastnya tidak selama waktu dinnernya...jam 10.00! Ida Tour Guide kami datang dan mengajak kami semua untuk naik ke PUNCAK TABLE MOUNTAIN! Sesampai disana ternyata antrian panjang banget!! Tapi kami rombongan SE tidak perlu kuatir, karena Ida tour guide kami sudah menyiapkan tiketnya dan kami bisa masuk dengan cepat!! Perjalanan menuju puncak Table Mountain menggunakan Kereta Gantung. Sesudah sampai di atas puncak, kami semua bisa melihat pemandangan indah yg luar biasa!! Pemandangan Kota CAPE TOWN!!! STADION GREEN POINT aja bisa kami lihat disana.... [caption id="attachment_174957" align="aligncenter" width="90" caption="Kereta gantung ke puncak Table Mountain, Cape Town"][/caption] Cukup puas selama 45 menit di atas Puncak Table Mountain yg bersuhu 2-5derajat celcius!!! Tapi pas dipuncaknya, ada salah satu turis disana bertanya, dari mana asalmu, pas Tashia jawab dari Indonesia, dia langsung minta foto..wahahha..Tashia kaget bukan main...Selesai foto dia pun berkata kepada papa "Dulu Indonesia dan Portugis boleh saja punya masalah, tapi sekarang semua sudah lewat bukan"hahahahah...Tashia ketawa dengernya... [caption id="attachment_174958" align="aligncenter" width="90" caption="Tashia dan papa yang mendampingi selama di Cape Town"][/caption] Sesudah waktu menunjukkan 45 menit kami semua turun ke bawah. Di bawah ternyata ada Boneka Zakumi!! Jadi kami foto2 dulu dong di sana,.. tapi ternyata Irham dan Om Dinarwan tertinggal di atas.. Tertinggalnya mereka diatas karena mereka menunggu rombongan SE, padahal rombongan sudah sampai di bawah.. Tapi berkat Emily dan Ida, akhirnya mereka bisa cepet2 turun dan bertemu kami semuaaaaaaaaaaaa [caption id="attachment_174959" align="aligncenter" width="90" caption="Flag bearers dari berbagai negara di Asia Pasifik"][/caption] Selesai dari Table Mountain kami melanjutkan perjalanan ke WATER FRONT, tempat lunch kami..Di sana kami bisa melihat kapal2, karena tempat makannya deket pantai..ehehhehehe...nama tempat makannya QUAYFOUR! Selesai lunch next kami mengunjungi Kota kedua tertua di Afsel, setelah CAPE TOWN, kota pertama tertua di afsel! Stellenbosch namanya.. Perjalanan kesana cukup lama, Tashia sempet tertidur 15menit! Pas sudah memasuki kota tersebut Tashia tersadar dengan jepretan kamera papa, yg memfoto keindahan kota tersebut... Di sana kami mengunjungi Spier Estate tempatnya Cheetah *sejenis macan tutul* ditampung!!! Di sana kami semua bisa berinteraksi dong!!!!!! Sejarahnya Cheetah adalah: dibuatnya penampungan Cheetah, dikarenakan para Cheetah dulu suka memakan ternak para peternak yg tinggal disana..dan membuat para penduduk kuatir akan keganasan cheetah..dari pada cheetahnya punah akhirnya dibuatlah penampungan Cheetah!!! Tapi Cheetah ini takut loh sama anjing!! Makanya di sana juga terdapat anjing supaya para cheetah tidak berani kabur!!! Sesudah Cheetah!! kami langsung melihat ke kandang Owl, yg gak jauh dari sana..yah..cm 5 meter doang kok jarak jauhnya :p ahahhahaha Di sana, kami juga bisa berinteraksi dengan para Owl. Tashia pun gak meninggalkan kesempatan tersebut!!hehehehehe Kami di sana sampai pukul 06.00pm. Gak kerasa ternyata suhunya sudah sampai 0-2derajat celcius!!! Dingin banget, sampai2 setiap kami ngomong pun kami mengeluarkan Asap dari mulut..ehhehehe. Untung pas kami keluar kami menemukan perapian..tapi tetep aja gak kerasa, soalnya dingin bangett.. Kami makan malam di MOYO, masih di sekitar sana..cuma 50 meteran lah... Di sana kami diberi selimut untuk menghangatkan tubuh!! Sesudah makan kami langsung menuju ke HOTEL, sampai hotel kami langsung tidur karna capeeeeee...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H