Mohon tunggu...
Ahmad Fadli
Ahmad Fadli Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Mulawarman

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Walaupun Dirayakan secara Sederhana tapi Sarat Makna

15 Agustus 2014   15:33 Diperbarui: 18 Juni 2015   03:29 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14080662301911503219

Gerakan Pramuka hari ini (14/08) telah memperingati hari jadinya yang sudah ke-53 tahun. Tidak terasa sudah setengah abad lebih organisasi pendidikan non-formal ini berdiri. Diumur yang sudah bisa dikatakan cukup tua tersebut organisasi ini juga sudah memiliki banyak sekali kemajuan dan telah melahirkan orang-orang yang luar biasa dalam menjalankan estafet pemerintahan di negara kita ini.

Hari ini secara serentak di seluruh Indonesia dirayakan upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Gerakan Pramuka yang diikuti hampir oleh sebagian besar pengurus aktif pramuka. Mulai dari tingkat Ranting(Kecamatan) sampai ke Nasional yang dihadiri oleh Presiden. Dari siswa Sekolah Dasar sampai ke perguruan tinggi. Dari yang masih kecil, remaja, dewasa, bahkan lanjut usia, militer, polisi, rakyat biasa.Semua tidak kalah semangat untuk ikut berpartisipasi.

Pramuka Universitas Mulawarman yang merupakan salah satu Gugusdepan Pramuka yang berpangkalan di Perguruan Tinggi Negeri di Kalimantan Timur juga tidak mau ketinggalan untuk mengisi Hari Pramuka ini dengan kegiatan. Kegiatan upacara yang cukup sederhana berhasil terselenggara yang dihadiri oleh unsur dewan racana, ambalan, purna, dan beberapa anggota yang sudah bersedia secara sukarela untuk kembali ke kampus meskipun masih dalam masa liburan sekarang ini. Tanpa iring-iringan drum band, peserta yang minim, tiang bendera yang seadanya dibuat secara kreatif hanya dengan tali dan tongkat, karena memang itulah senjata mereka. Tapi upacara ini tetap berjalan secara khidmat oleh seluruh peserta yang ada.

Dalam kegiatan ini selaku Pembina upacara adalah Kak Septian Murnawianto(purna dewan racana). Beliau menyampaikan bahwa dengan tema Hari Ulang Tahun Pramuka Ke-53 yaitu “Mantapkan Pembentukan Karakter Kaum Muda Melalui Gugusdepan Terakreditasi”dengan adanya momen Hut Pramuka ini tentunya kita harus terus meningkatkan kegiatan-kegiatan kita yang sudah ada untuk bisa terus rutin dan kontinyu dalam melakukan pembinaan dan pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan ini meskipun hanya seremonial dilaksanakan dengan upacara saja, akan tetapi apabila kita mampu untuk mendalami makna sesungguhnya dari hari pramuka itu sendiri kita akan menemukan arti sebuah perjuangan. Perjuangan untuk membina kaum muda secara non-formal, berkelanjutan, dan menyeluruh untuk memperisiapkan cikal bakal generasi penerus bangsa yang lebih baik. Tidak hanya pintar secara intelektual saja tetapi juga spiritual dan sosialnya juga harus bisa dimaksimalkan.

Mempersiapkan pribadi-pribadi yang siap terjun ke masyarakat. Mereka-mereka yang siap untuk mengabdi pada negara ini secara sukarela karena sudah dibiasakan dengan hal tersebut. Perjuangan harus terus dilanjutkan sampai tiba saatnya nanti di seluruh Indonesia semua rakyatnya paham apayang menjadi maksud dan tujuan adanya Gerakan Pramuka ini, dan pada saat itu semua orang sudah berstatus sebagai anggota pramuka yang aktif.

Samarinda, 14 Agustus 2014 12 :14 WITA

Ahmad Fadli

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun