Mohon tunggu...
Fidia Wati
Fidia Wati Mohon Tunggu... wiraswasta -

Cerita khas emak emak http://omahfidia.blogspot.co.id

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Aku dan Tulisan Kompasianer

24 September 2014   20:48 Diperbarui: 17 Juni 2015   23:40 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pyur..klotak. Pingin nulis, tapi nulis opo? Nyari ide nunggang nungging ggak ketemu, malah di ketawain si Bobo, kucingku yang manis dan manja abis.

Mo jalan –jalan, asli males, apalagi cuaca yang panas gila dan banyak debu. Hiiiiiiiii takut item, biasalah emak-emak rada lebay sama panas matahari. Mendingan angkrem di rumah sambil nyruput es degan atau es lemon juice. Suegere rek!

Trus……

Ambil makanan, satu kunyah dua kunyah eh…sampai habis nasi semagic com, ide nggak ketemu. Selonjoran di kasur, sambil ngelus – ngelus bantal, eh malah nemplok alias nempel ngorok wkwkkwkw. Bangun bangun malah mimpi di kejar kejar monster, duh kebiasaan jelek, selalu saja apa yang dilihat kebawa kedalam mimpi.Napa tadi nggak baca Donald bebek atau Monika aja sih.

By the way on the way becak way….

Saya kadang jeleouse, kenapa saya nggak bisa buat tulisan yang bagus, runut , renyahsupaya enak dibaca. Seringkali ceritanya stuck di tengah jalan, mau buat tulisan 500 kata saja susahnya minta ampun apalagi harus berlembar lembar, hiyaaaa bisa seharian saya di depan lappy.

Saya nggak bisa nulis serenyah kek Mbak Ifani,mbak weedy, mas ryan, mbak Mike, mas ukik, Mba Avy, atau sebagus Mbak Ellen ( hayo nulis lagi mbak) seaktual Pakde Kartono, mas Elde, Mas Gatot, Mas Wahyu, dan tak seindah puisi mba Dewi Pagi dan mas Tasch, serunut mba Hanna, segokil mas jati, pak Bain dan kong arke atau kompasianer lainnya. Lah kok kayak ngabsenin orang –orang yach..hehhehehehe

Tulisan saya jauh, dibawah mereka. Karena memang tulisan saya hanyalah catatan harian seperti sebuah diary. Dan saya bahagia ketika tangan ini mulai menekan tuts dan mulai menari nari diatas keyboard. Sampai sampai saya lupa waktu. Hingga tangan suami menyadarkan “Yank…buatin kopi yach”.

Menulis dan berkompasiana sering membuat saya terlena. Saya suka membaca apa saja yang menarik hati saya meskipun itu tulisan remeh temeh. Karena sejatinya saya memang memilih tulisan untuk hiburan dan menambah wawasan. Saya tak pernah memandang siapakah penulis itu, apakah newbie, teman atau bukan teman. Selama tulisan menarik hati saya ya saya baca.

Dan....

Menuangkan sesuatu lewat tulisan itu menyenangkan. Ibaratnya seperti membuat taman. Bagaimana membuat taman indah, pertama ya harus ada bunga, selain itu rajin di siram dan dipupuk supaya tanaman tumbuh subur dan berbunga. Yach….karena sekarang saya membuat taman di kompasiana, maka saya dituntut untuk menulis tiap hari, kalau bisa. Rajin rajin membaca dan menulis supaya ide terus ada. Karena sering menulis, lambat laun tulisan akan semakin bagus. Nggak usah membandingakan dengan orang lain, karena mereka bukan kita. Tulislah apa yang sesuai dengan pikiranmu, yang kamu bisa dan kuasai.

Nok Nok…..yo wes gitu aja…..sambil nyrupuk es lemon juice dengerin ini yuk....ademmmm

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun