Mohon tunggu...
fidajateng
fidajateng Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

penulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Implementasi Dakwah di Masyarakat: Mahasiswa PPP BPI UIN Walisongo Lakukan Praktik Dakwah di Panti Pelayanan Sosial Anak Mandiri Semarang

17 Oktober 2024   20:01 Diperbarui: 18 Oktober 2024   12:26 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan mahasiswa PPP BPI UIN Walisongo Semarang saat menyampaikan dakwah di PPSA Mandiri Semarang, Kota Semarang (26/9/2024) siang. 

Implementasi Dakwah di Masyarakat: Mahasiswa PPP BPI UIN Walisongo Lakukan Praktik Dakwah di Panti Pelayanan Sosial Anak Mandiri Semarang

Semarang, 26 September 2024- Mahasiswa Praktik Pengalaman Profesi (PPP) Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) UIN Walisongo Semarang Melakukan praktik dakwah yang di adakan Panti Pelayanan Sosial Anak Mandiri Semarang. Kegiatan ini merupakan bagian dari program panti yang wajib diikuti oleh para mahasiswa sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. 

Acara ini dimulai pukul 09.00 WIB dengan melibatkan beberapa anak panti (penerima manfaat) serta pegawai Panti Pelayanan Sosial Anak (PPSA) Mandiri Semarang. 

Fidayatus Siyam, salah satu mahasiswa PPP menyampaikan dakwah tentang sabar, ini sangat relevan di panti, karena banyak dari anak panti menghadapi berbagai cobaan yang memerlukan ketabahan hati. "Sabar adalah sikap menahan diri dari hal-hal yang tidak diinginkan, emosi, dan tidak mengeluh saat menghadapi kesulitan atau musibah, sabar juga bukan hanya soal menahan emosi, tapi juga tentang menerima, berjuang, dan tetap optimis dalam situasi sulit," ujarnya.

Dalam dakwah yang disampaikan tersebut menggunakan pendekatan yang menyentuh hati, dengan memberikan contoh-contoh nyata dari kehidupan sehari-hari dan ajaran Islam tentang pentingnya bersabar. Juga mengajak para penerima manfaat untuk memahami bahwa sabar adalah kunci untuk menghadapi berbagai tantangan hidup dengan tenang dan penuh keikhlasan.

Kegiatan ini berjalan lancar dengan partisipasi aktif dari anak-anak panti (penerima manfaat). Kegiatan dakwah di panti sosial ini menjadi salah satu bentuk nyata kontribusi mahasiswi UIN Walisongo Semarang dalam menyebarkan nilai-nilai keislaman yang penuh kasih dan penguatan moral. Kegiatan ini juga memiliki manfaat penting dalam penguatan iman dan spiritual bagi penerima manfaat. Dan di harapkan dapat memperdalam pemahaman tentang ajaran agama dan memperkuat keyakinan, khususnya dalam mengamalkan sikap sabar dalam kehidupan sehari-hari.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun