Kuliah di perguruan tinggi mungkin salah satu fase yang dapat membuat kesan yang mandalam kehidupan setiap orang. bagi banyak mahasiswa, ini adalah salah satu langkah menuju masa depan dengan menjelajahi dunia baru. Namun sayangnya masih banyak stigma negatif yang ada didunia perkuliahan, salah satu dari banyaknya adalah kehidupan kampus yang membosankan.
Kuliah di Poltekkes BSI sangatlah menyenangkanÂ
Dengan kita ikut bergabung menjadi salah satu mahasiswa Poltekkes BSI mungkin kita dapat mematahkan stigma negatif tersebut. Bagaimana tidak, kampus Poltekkes BSI sendiri memiliki karakteristik tersendiri untuk menghidupkan suasana kampus yang menjadi sangat menyenangkan! Dengan beragam kegiatan belajar mengajar yang menarik dan tak terlupakan, sehingga setiap hari di kampus terasa seperti petualangan baru. Kehidupan di poltekkes BSI sendiri sangat bagus untuk belajar berbagai macam ilmu pengetahuan, sehingga nantinya kita mendapat pengetahuan serta keahlian baru yang memudahkan kita nantinya saat mencari pekerjaan di masa depan.
Poltekkes BSI sendiri menawarkan berbagai macam program studi yang dikhususkan di sektor kesehatan di Indonesia seperti D3 Farmasi, D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan dan juga D3 Teknologi Bank Darah. Nah dikampus Poltekkes BSI sendiri tidak hanya mengajarkan tentang teori saja melainkan ada beberapa kegiatan menarik lainnya.Â
Yuk Intip kegiatan menarik yang ada di Poltekkes BSI!
Poltekkes BSI sendiri memberikan kesempatan untuk mengajak mahasiswanya agar melakukan kegiatan menarik selain belajar tentang teori yaitu dengan kegiatan praktikum yang mengasyikan, berupa turun langsung untuk mempraktekannya, sehingga kami sebagai mahasiswa tidak hanya terkurung didalam kelas saja tetapi diajak untuk terlibat langsung yang dimana dapat menjadi pengalaman baru untuk kemudian bisa kami pakai sebagai suatu keahlian yang tidak dimiliki oleh orang banyak, keahlitan itu dapat menguntungkan saya dan orang lain. Selain itu menjadi mahasiswa kampus Poltekkes BSI sendiri diajarkan untuk aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan ekstrakurikuler. Mulai dari organisasi mahasiswa, unit kegiatan mahasiswa (UKM), hingga kelompok studi yang sesuai dengan minat dan bakat yang kita sukai, semua bisa kita dapatkan disini.Â
Kegiatan ekstrakulikuler yang beragam
Menjadi mahasiswa Poltekkes BSI diwarnai dengan berbagai kegiatan yang menarik. Mahasiswa diberikan banyak pilihan untuk mengikuti apa yang diminatinya. Seperti saya memilih untuk mengikuti unit kegiatan mahasiswa dibidang olahraga yaitu futsal, disini saya diberikan kesempatan untuk dapat mengembangkan minat dan skill yang saya miliki agar terus berkembang dibidang non-akademik.
Lingkungan kampus yang mendukung