Mohon tunggu...
Efwe
Efwe Mohon Tunggu... Administrasi - Officer yang Menulis

Penikmat Aksara, Ekonomi, Politik, dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Catatkan Sejarah, Berpasangan Dengan Rohan Bopanna, Aldila Sutjiadi Lolos ke Semi Final Grand Slam US Open

3 September 2024   10:24 Diperbarui: 3 September 2024   10:50 225
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kiprah petenis putri  profesional satu-satunya Indonesia, Aldila Sutjiadi di ajang Turnamen Tenis Grand Slam US Open 2024 terus berkibar, hingga melaju ke babak Semifinal.

Berpasangan dengan petenis putra veteran India Rohan Bopanna, pasangan ganda campuran ini berhasil menghentikan perlawanan pasangan kuat Barbora Krejickova asal Ceko dan Matthew Ebden dari Australia di babak Perempat Final dengan rubber game 7-6 2-6 dan 10-8 di Flushing Meadow New York pada Senin 2 September 2024 waktu setempat.

Krejcikova dan Ebden bukan pasangan ganda campuran sembarangan, masing-masing adalah pemegang gelar juara Grand Slam 2 kali dan 3 kali, dan di US Open 2024 ini merupakan unggulan ketiga.

Namun dengan permainan penuh determinasi dan persisten, Aldila/Bopanna berhasil menaklukannya, meski dengan angka yang sangat ketat.

Bagi Aldila, maju ke babak Semi Final Grand Slam di nomor ganda campuran adalah untuk ketiga kalinya, tapi yang pertama kalinya di  US Open, Turnamen Grand Slam pamungkas tahun ini.

Sebelumnya, ia juga berhasil melaju ke Semi Final di French Open dan Wimbledon. Aldila yang kini menduduki peringkat 42 dunia untuk nomor ganda ini, lolos ke semifinal ganda campuran Grand Slam French Open dan Wimbledon pada tahun 2023 berpasangan dengan petenis Belanda Matwe Middlekoop.

Pencapaian ini menjadi sejarah tersendiri, Aldila Sutjiadi sebagai satu-satunya petenis indonesia yang pernah bermain di babak semifinal, tiga turnamen Grand Slam berbeda.

Hebatnya lagi, sejak babak Perempat Final Aldila harus menghadapi para pemain yang pernah meraih gelar Grand Slam, ia satu-satunya petenis yang berhasil melaju hingga perempat final US Open 2024 tanpa gelar juara Grand Slam.

Pasangannya saja, Rohan Bopanna peraih dua gelar Grand Slam di sektor ganda campuran dan ganda putra. Ia menjuara ganda campuran French Open 2017 bersama Gabriella Dabrowski dan ganda putra Australian Open 2024 bersama Matthew Ebden.

Di Semi Final yang akan dilangsungkan Rabu 4 September 2024 waktu New York, Aldila/Bopanna akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah Taylor Townsend/Donald Young, setelah di babak sebelumnya berhasil mengalahkan pasangan Harri Heliovarra asal Finlandia dan Anna Damliina dari Kazakhstan.

Harapannya, kemenangan akan terus diraih Aldila/Bopanna dan mencatatkan sejarah bagi Indonesia, lantaran hingga kini belum pernah ada satu pun petenis Indonesia yang pernah menjuarai Turnamen tenis kelas Grand Slam bahkan bermain di final sekalipun.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun