Legenda Urban atau cerita lokal  dalam bahasa Inggris biasanya disebut sebagai Urban Legend merupakan salah satu sumber dari berbagai cerita yang berbau mistis yang banyak di aktualisikan kembali oleh banyak pihak melalui berbagai media, seperti tulisan, film atau dalam dunia digital saat ini menjadi latar pmbuatan sebuah game.
Sebelum meneruskan tulisan ini saya akan menuliskan disclaimer (maaf pakai bahasa Inggris karena saya belum menemukan padanan kata yang pas dalam bahasa Indonesia terkait kata ini)
Saya menulis artikel ini berdasarkan hasil riset sangat sederhana dengan menggunakan mesin pencarian Google Search. Tentu saja, dalam tulisan ini akan banyak ditemukan tulisan yang berasal dari artikel-artikel atau buku-buku yang sudah ada sebelumnya yang saya kutip.
Saya harus tulis disclaimer ini, lantaran pihak Kompasiana kadang membuat saya bingung, ketika menentukan artikel yang ditulis itu masuk kategori pilihan atau tidak, Â lantaran tak begitu jelas standarnya dan terkesan ambigu.
Ketika kita menulis hal-hal yang berbau asal-usul atau sejarah sebuah kejadian tentu saja kita akan banyak mengulang atau mengutip dari bahan-bahan tulisan yang sudah ada sebelumnya.
Apalagi bagi saya seorang blogger biasa yang tak memiliki keleluasan untuk melakukan aktivitas jurnalisme seperti melakukan wawancara dengan narasumber  yang kompeten terkait tulisan yang sedang dikerjakan.
Saya juga tak memiliki keluasaan melakukan penelitian secara mendalam terhadap bahan yamg akan ditulisnya, seperti halnya menulis untuk sebuah jurnal ilmiah.
Dengan kondisi ini, seperti banyak tulisan lain di Kompasiana, yang paling memungkinkan adalah melakukan riset dengan cara yang sungguh sederhana, Googling.
Konsekuensinya tentu saja akan banyak menulis ulang berbagai fakta yang sudah tertulis sebelumnya, saya tak mungkin memberikan opini pribadi terlalu banyak terhadap fakta sejarah yang sudah tertulis sebelumnya.
Lantaran bisa saja opini saya tak sejalan dengan fakta sejarah yang ada, makanya saya lebih memilih menulis ulang dari buku atau tulisan yang sudah ada, untuk memberikan wawasan pada para pembaca.
Kecuali saya atau kami para kompasianer dibiayai oleh kompasiana untuk melalukan riset yang dalam dan memungkinlan melahirkan teori -teori atau temuan terbaru tentang sejarah sebuah kejadian.