Mohon tunggu...
Ferry Ferdiansyah
Ferry Ferdiansyah Mohon Tunggu... Notaris - Mahasiswa

Universitas pamulang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sistem Pengendalian Manajemen PT. Indofood Sukses Makmur Tbk

4 Juni 2024   21:51 Diperbarui: 4 Juni 2024   22:02 751
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

PT Indofood Sukses Makmur Tbk adalah pelopor dalam industri mie instan di Indonesia dan telah mendominasi pasar makanan di negara ini dengan berbagai produk seperti biskuit, saos, snack, margarin, minyak goreng, tepung terigu, mie instan, minuman, makanan bayi, bumbu siap saji, dan lainnya. Perusahaan ini memiliki divisi mie instan yang memberikan kontribusi signifikan terhadap keuntungan perusahaan. Indofood Sukses Makmur Tbk memiliki sejumlah cabang pabrik mie instan di seluruh Indonesia, termasuk di Jakarta. 

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1990 oleh Sudono Salim dengan nama PT. Panganjaya Intikusuma, yang kemudian berganti nama menjadi Indofood Sukses Makmur pada tanggal 5 Februari 1994. Indofood Sukses Makmur Tbk juga melakukan ekspor produknya ke Australia, Asia, dan Eropa. Perusahaan ini berkomitmen untuk menghasilkan produk makanan olahan yang berkualitas, aman, dan halal. 

Aspek kesegaran, kebersihan, kandungan gizi, rasa, praktis, keamanan, dan kehalalan produk selalu menjadi prioritas perusahaan untuk memastikan kualitas produk yang unggul. Indofood Sukses Makmur Tbk telah berkembang menjadi perusahaan Total Food Solutions dengan operasi yang mencakup seluruh tahapan produksi makanan, mulai dari pengolahan bahan baku hingga produk akhir yang tersedia di pasaran. 

Dalam era globalisasi saat ini, penting bagi perusahaan untuk memiliki kinerja karyawan yang baik guna mencapai tujuan yang diinginkan. Salah satu aspek penting dalam manajemen sumber daya manusia adalah pengukuran kinerja pegawai. 

Melalui pengukuran kinerja, perusahaan dapat menilai sejauh mana pegawai menjalankan tugasnya dengan tepat, yang akan berdampak pada pencapaian kinerja organisasi secara keseluruhan. Hasil dari pengukuran kinerja pegawai juga memberikan informasi penting untuk pengembangan pegawai di masa depan.

Visi, Misi, dan Tujuan.

Visi dan misi perusahaan Indofood adalah realistik, spesifik, dan meyakinkan yang merupakan penggambaran citra, nilai, arah dan tujuan untuk masa depan perusahaan.

Visi :

“Menjadi perusahaan yang dapat memenuhi kebutuhan pangan dengan produk bermutu, berkualitas, aman untuk dikonsumsi dan menjadi pemimpin di industri makanan”.

Misi :

“Menjadi perusahaan transnasional yang dapat membawa nama Indonesia di bidang industri makanan”.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun