Mohon tunggu...
Ferron Budiyono Ruslim
Ferron Budiyono Ruslim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Kristen Petra

Membahas seputar desain interior terkini

Selanjutnya

Tutup

Home

Seberapa Penting Peran Rumah Pintar dalam Membantu Kegiatan Sehari-hari?

21 November 2022   09:30 Diperbarui: 21 November 2022   09:44 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : freepik.com

Smart home system atau teknologi rumah pintar berarti pengaturan rumah yang nyaman di mana peralatan dan perangkat dapat dikontrol secara otomatis dari jarak jauh menggunakan perangkat pintar atau dari mana saja dengan koneksi internet. Sistem ini menggunakan gawai atau perangkat pintar lainnya. Sistem rumah pintar memungkinkan pengguna untuk mengatur fungsi berbagai perabot seperti akses keamanan ke rumah, suhu, pencahayaan, dan home theater dari mana saja selama ada koneksi internet. Sistem ini dibuat agar pemilik rumah dapat lebih mudah dan nyaman untuk mengatur rumahnya dan juga membantu menghemat biaya operasional.MarketWatch menjelaskan dalam dunia sistem rumah pintar di Amerika Serikat, jumlah rumah tangga yang aktif diperkirakan akan berjumlah 77 juta pengguna pada tahun 2025. Hiburan smart video dan smart speaker saat ini merupakan perangkat yang paling banyak digunakan dari teknologi sistem rumah pintar, diikuti oleh sistem keamanan rumah dan layanan pemantauan atau monitoring system. Teknologi smart speaker sepenuhnya memenuhi pasar Amerika Serikat. Lebih dari 30% rumah tangga saat ini menggunakan perangkat pintar seperti Amazon Echo (Alexa) atau Google Nest 4 yang menjadi asisten elektronik rumah.

Rumah merupakan tempat untuk kita beristirahat setelah melalui hari yang melelahkan. Merancang rumah agar dapat membantu dan membuat hidup kita lebih mudah merupakan impian dari banyak pemilik rumah. Mari kita simak seberapa banyak peran dan dampak dari perangkat elektronik rumah pintar dalam membantu kebutuhan kita di dalam rumah.

Perangkat teknologi rumah pintar dapat berupa lampu, televisi, kulkas, hingga kebutuhan toilet sekalipun sudah memiliki teknologi pintar hingga saat ini. Dimulai dari pagi hari kita beraktivitas,
 
rumah pintar sudah memiliki dampak ke kegiatan kita seperti lampu yang dapat dinyalakan otomatis sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dan tirai jendela yang dapat terbuka secara otomatis berdasarkan waktu terbitnya matahari. Masuk kedalam kamar mandi kita dapat menemukan toilet dan shower yang memiliki teknologi dan hanya menekan satu tombol saja semua dapat dioperasikan. Jika dibandingkan dengan furniture konvensional, kita harus bangun dan menyalakan lampu secara manual, membuka tirai jendela secara manual, dan banyak lainnya yang masih secara manual yang dimana kita harus ke masing-masing tempat untuk mengoperasikannya. Dengan sistem rumah pintar semua dapat dilakukan melalui genggaman smartphone kita.

Beberapa sistem rumah pintar dapat mengirimkan notifikasi kepada pemilik rumah jika ada gerakan yang terdeteksi di dalam rumah saat penghuni pergi. Sementara sistem lainnya dapat menghubungi pihak berwenang seperti polisi atau pemadam kebakaran, jika ada situasi aneh seperti perubahan suhu yang signifikan yang dideteksi. Setelah terhubung, layanan seperti bel pintu, sistem keamanan, dan peralatan sistem rumah pintar lainnya akan menjadi bagian dari teknologi internet of things (IoT) atau jaringan objek fisik yang dapat mengumpulkan dan berbagi informasi elektronik. Keamanan dan kemudahan adalah alasan paling banyak di balik meningkatnya penggunaan sistem rumah pintar.

Sekarang kita dapat memiliki sensasi rumah pintar dengan mudah loh. Kita dapat membeli alat yang dapat mengubah perabot yang ada di rumah menjadi pintar dengan harga yang terjangkau. Contohnya dengan IR Controller (benda yang menggunakan infra merah untuk mengatur berbagai alat elektronik) kita dapat mengendalikan berbagai perangkat elektronik seperti televisi, AC hanya melalui smartphone kita. Tapi dengan catatan rumah kalian harus mempunyai koneksi internet ya. Perangkat ini juga dapat dikombinasikan dengan perangkat pintar lainnya seperti pengatur tirai jendela yang dapat membuka dan menutup tirai secara otomatis, dan juga smart lamp yang dapat dibeli dengan harga yang cukup terjangkau.

Jadi gimana, pengen kan punya rumah yang dapat diatur melalui smartphone? Ayo tunggu apalagi, teknologi rumah pintar saat ini sudah semakin mudah untuk dijangkau oleh masyarakat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun