Mohon tunggu...
FERNANDO
FERNANDO Mohon Tunggu... Pengacara - Civil Law Student at santo thomas university

Pecta sunt servanda

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Akreditas Tidak Selamanya Menjadi Patokan dalam Memilih Kampus dan Menilai Kualitasnya

9 Agustus 2023   22:20 Diperbarui: 9 Agustus 2023   22:31 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Untuk mahasiswa yang ingin memilih kampus, yang harus pertama dilakukan adalah bertanya kepada mahasiswa yang pernah kuliah dikampus tersebut, tentang kualitas dosenya, cara mengajar dosennya dan kurikulumnya. Yang pertama itu dosen dan yang kedua fasilitas di kampus tersebut.

Kebanyakan calon mahasiswa yang ingin melanjutkan perkuliahaan di jenjang Universitas, mereka  terlebih dahulu mengecek di internet terkait  akreditasi kampus yang ada jurusan yang diiginkan atau bertanya kepada orang lain tentang akreditasi kampus tersebut. 

Bukan hanya calon mahasiwa tetapi Mahasiswa yang sedang menempuh kuliah di kampusnya juga terkadang malu mengakui kampusnya kepada orang lain, karena kampusnya mungkin memiliki akreditasi B. Sedangkan teman-temannya kuliah di kampus yang akreditasnya unggul. 

Sebenarnya hal tersebut tidak salah juga untuk mengecek akreditasi kampus tersebut karena akreditasi suatu kampus  bisa dikatakan  merupakan penilaian dari pemerintah untuk melihat kualitas kampus tersebut apakah layak dikatakan statusnya baik atau unggul atau belum mendapat izin dari pemerintah pendidikan. 

Akreditas suatu kampus juga bisa dikatakan perlu ketika nanti lulus kuliah untuk mencari pekerjaan baik melamar di perusahaan swasta ataupun menjadi pegawai negeri. 

Untuk di Indonesia sendiri, ketika ingin melamar pekerjaan disuatu perusahaan, pemimpin perusahaan selalu mempertimbangkan calon karyawan tersebut lulusan dari universitas mana, meskipun tidak semua perusahaan selalu melihat akreditasi kampus, melainkan melihat skill yang kita miliki, apakah kehadiran kita diperusahaan tersebut bisa menyelesaikan suatu  masalah(problem solving). 

Bagi saya pribadi akreditas kampus tidak selamanya menjadi patokan (tolak ukur) dalam memilih kampus dan akreditasi kampus tidak selamanya menjadi patokan menilai kampus tersebut berkualitas atau tidak, akreditasi kampus juga tidak selamanya  menjadi patokan kita akan mendapat ilmu yang kita inginkan, akreditasi kampus juga tidak selamanya menjamin kita kalau sudah lulus dari kampus tersebut dapat pekerjaan yang baik. 

Saya berpendapat demikian karena saya sudah mengamati  di lapangan terkait akreditasi dan saya juga sudah berdiskusi dengan beberapa dosen yang mengajar universitas yang berbeda. 

Selain itu juga saya juga pernah mengikuti kampus merdeka( pertukaran mahasiswa antar universitas selama satu semester) dengan berbagai hal di atas tersebut maka saya menyimpulkan bahwa akreditas tidak selamanya menjadi patokan untuk menilai kampus tersebut berkualitas atau tidak.

Sebelum saya memaparkan hasil observasi  dan hasil diskusi saya terhadap beberapa dosen yang mengajar di beberapa universitas, terlebih dahalu kita harus mengetahui apa itu akreditasi kampus, bagaimana cara memberikan akreditasi kampus, mekanisme penilaian akreditasi  kampus  tersebut seperti apa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun