Mohon tunggu...
Nayla FerliaZanu
Nayla FerliaZanu Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

be yourself

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Implementasi Sederhana Prinsip Like Dissolve Like dalam Kehidupan Sehari-Hari

8 Januari 2024   14:15 Diperbarui: 8 Januari 2024   14:50 2488
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pernahkah kamu mendengar prinsip kimia like dissolve like? Bagi seseorang yang bekerja di laboratorium, mahasiswa jurusan kimia, ataupun seseorang yang pekerjaannya ada hubungannya dengan kimia, pasti tidak akan asing dengan prinsip like dissolve like. Namun, bagi Sebagian orang mungkin prinsip like dissolve like terdengar asing.

Padahal, sebenarnya prinsip like dissolve like sendiri sebenarnya sering kali kita jumpai dalam kehidupan sehari -- hari.

Oleh karena itu, pada kesempatan ini saya akan memaparkan prinsip like dissolve like dan implementasinya dalam kehidupan sehari -- hari.

Prinsip like dissolve like adalah prinsip yang berhubungan dengan kelarutan suatu zat. Prinsip ini digunakan untuk menjelaskan alasan bercampur atau tidaknya suatu zat dengan zat lain.

Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), zat adalah bahan yang merupakan pembentuk (bagian - bagian yang mendukung) suatu benda atau unsur.

Oleh karena itu, prinsip ini dapat disebut sebagai prinsip kelarutan. Karena prinsip ini menjelaskan mengenai kelarutan suatu zat dengan zat lainnya.

Koleksi pribadi
Koleksi pribadi

Apabila suatu zat bercampur dengan zat lain, maka campuran zat tersebut disebut dengan campuran homogen atau biasa disebut dengan larutan. sementara, apabila zat tersebut tidak bercampur dan dapat dibedakan antar zat terlarut dan pelarutnya maka campuran tersebut disebut campuran heterogen.

Campuran homogen adalah campuran dimana zat pelarut dan terlarutnya tidak bisa dibedakan lagi. Sementara, campuran heterogen adalah campuran dimana zat pelarut dan terlarutnya dapat dibedakan.

Contoh campuran homogen adalah campuran air dengan gula, udara, darah, cuka, campuran antara air dengan garam, dan lain -- lain. Sementara, contoh larutan heterogen adalah campuran air dengan tepung, campuran air dengan pasir, campuran minyak dengan air, dan lain -- lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun