Mohon tunggu...
fendy harjanto
fendy harjanto Mohon Tunggu... Guru - Guru

Hobi Sepak bola

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Nonton Bareng Film Pendidikan "Laskar Pelangi" di SMP Negeri 5 Satu Atap Karangmoncol

25 Oktober 2024   15:51 Diperbarui: 25 Oktober 2024   16:35 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liputan 5 Mantap, Jum'at 25 Oktober 2024 di SMP Negeri 5 Satu Atap Karangmoncol Bertempat di ruang kelas IX  dilaksanakan Nonton Bareng Film Pendidikan yang diikuti oleh siswa dan dewan guru SMP Negeri 5 Satu Atap Karangmoncol dengan judul film : Laskar Pelangi. Setelah kegiatan, siswa mengerjakan tugas untuk menuliskan unsur-unsur intrinsik yang ada dalam film tersebut.

Laskar Pelangi, film yang diadaptasi dari novel karya Andrea Hirata. Film ini bercerita tentang perjuangan sekelompok anak dari desa terpencil di Belitung yang penuh keterbatasan, namun memiliki semangat belajar yang luar biasa. Kisahnya mengangkat tema pendidikan, keberanian, dan cita-cita di tengah berbagai tantangan hidup.

 

Pribadi
Pribadi

Adegan yang paling membekas  adalah ketika Lintang, seorang anak nelayan miskin, tetap datang ke sekolah setiap hari dengan bersepeda puluhan kilometer. Semangatnya untuk belajar meski hidupnya sulit membuat saya menyadari bahwa pendidikan bukan hanya tentang fasilitas, tetapi tentang tekad dan mimpi yang kuat.

Pribadi
Pribadi

Film ini juga menyadarkan saya betapa berartinya peran guru dalam membentuk masa depan generasi muda. Di akhir cerita, meskipun tidak semua anak berhasil mencapai cita-citanya, pesan film ini jelas pendidikan adalah kunci menuju perubahan, apa pun kondisi yang kita hadapi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun