Mengingat memburuknya kondisi sosial politik di kawasan Indonesia Timur Glenn Fredly mengajak mahasiswa Yogyakarta untuk Peduli Indonesia Timur.Dalam aksi kampanye simpatik “Voice From The East (VOTE) ini akan melibatkan puluhan civitas akademika lewat acara VOTE Goes To Campus di UGM, UKDW, Universitas Sanata Dharma dan UAJY pada Senin-Jum’at (9-13/4).
Diungkapkan oleh Dian Paramita, koordinator kegiatan VOTE Goes To Campus Jogja bahwa VOTE merupakan people movement yang menyatukan berbagai elemen-elemen bangsa untuk menyuarakan kepedulian terhadap nasib Indonesia Timur. Gagasan ini, lanjut Dian Paramita, dicetuskan oleh Glenn Fredly dan KontraS. Ide tersebut kemudian mendapat sambutan positif dari berbagai lembaga swadaya masyarakat local maupun internasional.
Event VOTE Goes To Campus juga dilakukan untuk mensosialisasikan event kirab budaya dan konser musik pada Sabtu (14/4) mendatang di Alun-Alun Utara Kraton Yogyakarta. Sejumlah penyanyi dan musisi kondang tanah air seperti Glenn Fredly, Slank, God Bless, Indra Lesmana, Seringai, Pandji Pragiaksono akan manggung di event VOTE yang bertujuan menggalang dukungan yang lebih luas dari seluruh lapisan masyarakat Indonesia akan sodara – sodara kita yang berada di kawasan Indonesia Timur.
Kota Jogjakarta dipilih sebagai pusat kegiatan VOTE karena di anggap memiliki nilai historis. Selain itu Jogja juga di anggap bersahabat dan ramah terhadap berbagai suku yang berasal dari kawasan Timur. Sosialisasi di kampus telah di selenggarakan di kampus UKDW Rabu (11/4) lalu dengan tema Voice from The East with Glenn Fredly. Sementar a di Sanata Dharma tema yang diangkat adalah “Torang Mau Bicara” yang mengundang beberapa pembicara seperti Galuh Wandita (ICTJ), Jopi (Aman) dan Glenn Fredly.
Di UAJY, tema diskusi yang di angkat lebih khusus, yaitu sector pendidikan. Diskusi bertajuk Pendidikan Berbasis Lokal itu akan mengundang Nia Syarifuddin (ANBTI), Sinal (Foker Papua) serta Glenn Fredly, yang di selenggarakan tepat hari ini Jumat 13 April di Auditorium Fisip 2 , Lt. 4, UAJY
Sumber :
·JogjaNews.com
·Harian Jogja
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H