Kehilangan seseorang memang akan sangat membuat kita tak mempunyai semangat lagi tuk menjalani sisa kehidupan kita; apalagi bila kita kehilangan seseorang yang sangat kita cintai. Secara pribadi kehilangan itu telah sering kali saya alami dalam kehidupan saya, bahkan sesuatu yang tak harus saya relakan akhirnya pergi begitu saja. Memang tak ada gunanya ketika kita meratapi sesuatu yang telah pergi jauh yang dikarenakan kelalaian kita sendiri.
SAaat yang paling indah didalam kehidupan kita adalah dimana ketika kita bisa saling berbagi dengan orang-orang yang kita sayangi, tapi akan lebih menyakitkan ketika sesuatu yang baik yang kita berikan dibalas dengan pengkhianatan yang lebih dari apa yang telah ki ta berikan.
Beberapa bulan yang lalu di sebuah kota yang terletak kurang lebih 15km dari kota madya Manado dimana ditempat itu terdapat sebuah pusat perkuliahan, ada dua orang yang berjanji untuk tetap mempertahankan hubungan mereka tanpa terkecuali; semakin hari janji itu terasa semakin mendaging didalam kehidupan mereka berdua hingga suatu waktu terjadilah sesuatu hal yang mengakibatkan retaknya hubungan mereka berdua. Itu hanyalah salah satu contoh yang terjadi dikalangan orang yang menjalin hubungan mereka dengan berbagai serapah yang hanya berujung sebuah penyesalan!!
Kadang ketika kita menjalani kehidupan kita sering terlintas dipikiran kita; apakah sebenarnya maksud atau definisi Cinta dan Kasih Sayang itu sehingga banyak orang yang mempertahankan bahkan rela melakukan apa saja demi mempertahankan kedua hal tersebut?!
bersambung>>
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H