BALI, Febryan Wishnu - Saat ini perubahan di dunia kerja berjalan sangat cepat, berbeda dengan kampus yang memiliki kecepatannya sendiri, atas hal tersebut diperlukan Perguruan Tinggi yang lebih adaptif dan fleksibel dengan dunia kerja, dunia usaha, dunia industri, serta dengan berbagai kemajuan dan perkembangan yang terjadi di dunia pekerjaan, dunia usaha dan dunia industri.
Peran industri akan membantu sumber daya manusia di Perguruan Tinggi untuk dapat meningkatkan kemampuannya sehingga akan lebih siap dalam bersaing di dunia kerja. Untuk itulah diperlukan sebuah sinergi yang apik antara industri dan kampus. Dalam rangka mendukung program merdeka belajar dan sinergi pentahelix, IVENDO Bali menandatangani MoU dengan Poltekpar Bali. Semoga sinergi dan kolaborasi ini membawa percepatan pertumbuhan MICE dan Event serta peningkatan kualitas SDM di bidang MICE dan event di Bali.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI