Mohon tunggu...
Febryan Hanan
Febryan Hanan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Futsal

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN-PMD UNRAM Menyelesaikan dan Meresmikan Proker Utama bersama Pemdes Sesaot dan Masyarakat Sekitar

8 Agustus 2023   16:10 Diperbarui: 8 Agustus 2023   16:13 252
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
KKN-PMD UNRAM 2023 - Dok. pribadi

Memasuki Akhir Kegiatan KKN di Desa Sesaot, Kelompok KKN-PMD UNRAM tahun 2023 melakukan penyelesaian pemasangan Proker Utama yaitu spot foto, plang deskripsi wisata, petunjuk jalan dan plang parkir yang bertempat di wisata Bawak Goak dan Purekmas, Serta Mengadakan peresmian hasil dari penyelesaian proker utama untuk mengangkat dan mengembangkan sarana wisata desa sesaot khususnya di Bawak Goak/Purekmas Pada Kamis 03/08/23.


Dalam sambutannya, Febryan Hanan Al-Farizi Selaku Ketua Dari Kelompok KKN-PMD UNRAM tersebut memaparkan tingkatan program yang sudah selesai dilaksanakan diantaranya Sosisalisasi Kesehatan dalam upaya pencegahan Stunting, Sosialisasi Pengembangan Pariwisata, kegiatan partisipatif lainnya sampai dengan diresmikannya program inti yaitu penataan wisata Bawak Goak berupa pembuatan plang deskripsi, petunjuk arah, icon wisata dan banyak lainnya, tidak hanya di Bawak Goak hal serupa juga dilakukan di Wisata Purekmas Desa Sesaot.

KKN-PMD UNRAM 2023 - Dok. pribadi
KKN-PMD UNRAM 2023 - Dok. pribadi

Kepala Desa Sesaot tentunya sangat mengapresiasi upaya-upaya dari setiap program tersebut, khususnya dalam hal kesehatan dan pariwisata di Desa Sesaot.
Yuni Hari Seni, S.Pd selaku Kepala Desa Sesaot berharap, sebagai bentuk kerjasama antara pihak Desa Sesaot bersama Universitas Mataram, disetiap kali ada kegiatan KKN maka program-program yang dilaksanakan oleh tiap-tiap kelompok bisa dilanjutkan secara terus menerus agar hasil yang diharapkan bisa lebih tampak dan bermanfaat bagi masyarakat desa serta para wisatawan, sehingga apa yang sudah diperbuat mampu mengangkat nama wisata dan menunjang perekonomian bagi masyarakat Desa Sesaot.


Dalam Kesempatan yang sama, Kepala Desa meminta kepada masyarakat setempat melalui pelaksana kewilayahan dusun sesaot lauk dan lembaga desa agar setiap dari kita mampu secara bersama-sama bersama-sama bertanggung jawab dalam menata, memelihara, menjaga, dan meningkatkan inovasi dari hasil yang sudah ada ini khususnya dari apa yang sudah diberikan dan dibuat oleh kelompok KKN-PMD UNRAM tersebut.


Tak hanya Kepala Desa, adapun tanggapan-tanggapan dari berbagai macam pihak yang terlibat dalam penyelesaian proker seperti kepala dusun, pengelola wisata, dan lembaga terkait juga memberi tanggapan pada proker yang sudah diselesaikan.

KKN-PMD UNRAM 2023 - Dok. pribadi
KKN-PMD UNRAM 2023 - Dok. pribadi

Pak Hartono, selaku pengelola wisata sangat mengapresiasi atas program kerja yang telah dibuat dan dilaksanakan oleh KKN-PMD UNRAM desa sesaot tersebut, serta mengerahkan para pengelola wisata dan masyarakat setempat pada pemasangan plang-plang/proker utama yang dilaksanakan pada hari kamis 27/7/23 tersebut, dan juga turut membantu persiapan persemian yang dilaksanakan pada hari kamis 3/8/23, Hartono berharap dengan adanya sarana-sarana baru yang sudah diberikan oleh KKN-PMD UNRAM mampu meningkatkan daya tarik para wisatawan.


Kegiatan tersebut dirangkai dengan sambutan-sambutan, pemotongan nasi tumpeng, dan pemotongan pita langsung oleh Kepala Desa Sesaot dan Pelaksana kewilayahan Dusun Sesaot Lauk yang didampingi oleh ketua KKN-PMD UNRAM tahun 2023 sebagai wujud diresmikannya hasil dari berbagai program kerja selama berkegiatan KKN di Desa Sesaot khususnya di Wisata Bawak Goak/Bawak Are. (KKN-PMD UNRAM DESA SESAOT 2023).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun