Mohon tunggu...
Febrina Arin Pramudita
Febrina Arin Pramudita Mohon Tunggu... Lainnya - Writer, Illustrator

Just a person who love to write all the good things

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Hati-Hati! Hindari Lakukan 5 Hal ini di Hari Pertama Kerja!

27 Januari 2023   11:55 Diperbarui: 27 Januari 2023   12:26 140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bagi kalian yang bekerja di kantor baru maupun fresh graduate yang baru saja diterima di perusahaan idaman, hari pertama dalam bekerja merupakan salah satu hari yang mendebarkan. Pasalnya, kalian akan memberikan kesan pertama kepada para rekan kerja dan atasan baru kalian.

Tentunya untuk mengawali hari pertama dalam bekerja, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan seperti mengenakan pakaian yang rapi serta datang tepat waktu. 

Selain itu, kalian juga harus menjaga sikap dalam bersosialisasi dan beradaptasi di lingkungan baru. Jangan sampai, kalian melakukan kesalahan-kesalahan yang bisa merusak kesan pertama kalian.

Nah, agar kalian bisa melewati hari pertama bekerja dengan lancar, ada baiknya kalian menghindari lima hal kesalahan umum yang sering terjadi di bawah ini;

Tidak Mau Bertanya

Tidak mengajukan pertanyaan dan hanya mengangguk, namun tidak betul-betul paham mengenai tugas dan tanggung jawab dalam pekerjannnya. Ini adalah salah satu kesalahan umum yang kerap kali dilakukan oleh beberapa orang di hari pertamanya dalam bekerja.

Bertanya kepada atasan atau rekan kerja justru merupakan suatu hal yang bagus untuk menunjukkan minat serta keinginan kalian untuk berkembang di perusahaan. Namun tentu saja, pilihlan pertanyaan yang tepat untuk diajukan dan jangan berlebihan.

Bersikap 'Sok Tahu'

Salah satu sikap yang wajib dihindari dalam membangun kesan pertama yang baik adalah sikap 'sok tahu'. Sebagai karyawan baru, alangkah lebih baik kalau kalian bertanya kepada rekan kerja yang lebih senior jika dirasa ada hal yang belum paham. Ini lebih baik dibandingkan nekat untuk menyelesaikan pekerjaan yang mungkin akan berujung pada kesalahan yang fatal.

Sikap merasa lebih ahli dibandingkan rekan kerja lainnya hanya akan membuat kalian dinilai negatif, lho! Jadi, tunjukan kompetensi kalian dengan tetap bersikap humble, ya!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun