Salam literasi
Nahhh pasti banyak nih diantara kalian yang malas banget banget banget untuk membaca padahal membaca itu penting lohhh.... disini saya akan membagi tips gimana sih cara menumbuhkan minat baca dalam diri kita.
1.Bergaulah dengan orang orang yang suka membaca
Seperti yang anda semua ketahui apabila di lingkungan kita mendukung untuk membaca maka secara otomatis kita akan memiliki minat baca yang tinggi, tapi apabila lingkungan kita kurang mendukung susah untuk menumbuhkan minat baca
Dengan bergaul dengan orang yang suka baca maka kita akan memiliki kelompok untuk membaca.
2.Ketahui manfaat membaca
Dengan kita mengetahui dari besarnya manfaat membaca kita akan sadar pentingnya manfaat membaca, sebenarnya manfaat membaca sangat banyak diantaranya menambah pengetahuan, menambahkan kosakata, meningkatkan ingatan, mempelajari sudut pandang dari orang lain.
3.Sampaikan apa yang kamu baca
Usahakan sehabis membaca kamu dapat menyampaikan pengetahuan dan kemampuan yang kamu punya dari membaca, sehingga ilmu yang kamu baca dapat bermanfaat untuk orang lain dan diri sendiri dan jangan lupa ajak orang orang disekitarmu untuk membaca supaya dapat meningkatkan minat baca di indonesia.
4.Membeli buku yang kamu suka
Dengan membeli buku yang kamu suka maka kamu akan membaca buku tersebut dengan kata lain kamu kamu akan meningkatkan minat baca dalam diri kamu sendiri dan seiring berjalannya waktu kamu akan terbiasa akan membaca.