Dari paparan diatas tentunya sangat penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana cara mengatasi Self-Harm dan  Suicidal Ideation. Self-Harm dapat diatasi dengan speak up dengan memberikan diri untuk menceritakan masalah yang sedang dihadapi, kenali situasi dan kondisi yang memicu Self-Harm, mengalihkan tangan kita dengan menggenggam sesuatu dan menghindari dorongan menyakiti diri, dan self-compassion yakni memperbolehkan diri untuk menjadi orang yang tidak selamanya sempurna. Â
Suicidal Ideation dapat diatasi dengan mencari orang yang dapat dipercaya untuk mendengarkan dan memberikan dukungan, menghindari alkohol, mencari tempat yang aman dari tindakan yang mengakibatkan pikiran untuk bunuh diri, melakukan kegiatan yang bisa membuat diri kita rileks seperti mendengarkan musik hingga menikmati makanan favorit, dan jauhkan sesuatu yang membahayakan seperti benda tajam hingga obat-obatan.Â
Kegiatan sosialisasi ini disambut dengan antusias oleh remaja Desa Petungsewu.  Ketua remaja Desa Petungsewu mengatakan bahwa,"Kegiatan ini sangat berguna untuk remaja Desa Petungsewu, dilihat dari fenomena yang ada saat ini, maka sangat penting pula adanya sosialisasi ini, tak lupa saya sebagai perwakilan mengucapkan terimakasih banyak kepada mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) telah mengadakan sosialisasi yang sangat bermanfaat ini". Kegiatan sosialisasi ini diharapkan bermanfaat bagi remaja khususnya remaja Desa Petungsewu untuk mengetahui lebih lanjut fenomena Self-Harm dan  Suicidal Ideation.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H