Mohon tunggu...
fauzi baswedan
fauzi baswedan Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Surabaya

Asiknya Mahasiswa Magang UMSIDA di Radio Elshinta Surabaya Mengikuti Pelantikan Pengurus AMSI Jawa Timur Periode 2024-2028

24 November 2024   10:35 Diperbarui: 24 November 2024   10:38 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa magang UMSIDA di Radio Elshinta Surabaya

Surabaya -- Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) yang sedang menjalani program magang di Radio Elshinta Surabaya mendapatkan pengalaman istimewa dengan terlibat langsung dalam pelantikan Pengurus Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Jawa Timur periode 2024-2028. Acara ini berlangsung di hotel Whiz Luxe Spazio Tower, Surabaya. Dengan dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dalam industri media digital.

Dalam pelantikan yang berlangsung pada Rabu (20/11/2024) mahasiswa magang UMSIDA berperan aktif sebagai bagian dari tim dokumentasi Radio Elshinta dan mencatat pernyataan penting dari para narasumber.

Salah satu mahasiswa magang, Fauzi Baswedan, mengungkapkan rasa antusiasnya. "Magang di Radio Elshinta sudah menjadi pengalaman luar biasa, tapi terlibat dalam acara AMSI ini menambah wawasan kami tentang dinamika media digital. Kami bisa melihat bagaimana kolaborasi media, akademisi, dan praktisi benar-benar terjadi," ujarnya.

Pelantikan ini turut dihadiri oleh Nezar Patria selaku Wakil Menteri Komunikasi dan Digital  (Wamen Komdigi). Dalam sambutannya mengatakan "Tantangan digitalisasi lima tahun ke depan adalah bagaimana membangun transformasi digital yang bermakna menuju kedaulatan dan kemandirian digital Indonesia"

Mahasiswa UMSIDA, yang berasal dari jurusan Ilmu Komunikasi, menyebutkan bahwa pengalaman ini memberikan kesempatan bagi mereka untuk memahami bagaimana media besar bekerja secara profesional. Mereka juga melihat secara langsung bagaimana Radio Elshinta, sebagai salah satu media informasi terpercaya.

Mahasiswa magang UMSIDA di Radio Elshinta Surabaya
Mahasiswa magang UMSIDA di Radio Elshinta Surabaya

"Magang di Elshinta memberikan kami kesempatan untuk belajar langsung dari lapangan. Acara AMSI ini benar-benar membuka mata kami tentang pentingnya kerja sama antara media dan berbagai pihak untuk menghadapi tantangan masa depan," ungkap Raihan Syairojil, salah satu mahasiswa yang ikut meliput.

Acara ini tidak hanya menjadi momen pelantikan, tetapi juga menjadi ruang diskusi untuk membahas tantangan masa depan media digital, termasuk bagaimana inovasi teknologi dapat diintegrasikan untuk mendukung keberlanjutan media siber.

Keterlibatan mahasiswa magang UMSIDA di acara ini menunjukkan pentingnya kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri. Dengan pengalaman ini, mereka tidak hanya memahami teori tetapi juga mendapatkan praktik langsung yang memperkaya wawasan mereka tentang dunia kerja, khususnya di industri media digital.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun