Salah satu faktor penting dalam kesuksesan kami adalah kolaborasi dan kekompakan antara saya, Bageur, Marcel serta baru baru ini sobat saya Bryan.Â
Ketika ada waktu luang di luar jam pelajaran atau guru tidak hadir, kami langsung bergegas menuju Lab Belakang untuk menggerus kreativitas kami.Â
Tim kami saling mendukung, berbagi ide, dan menginspirasi satu sama lain dalam menciptakan karya-karya kreatif yang menarik dan unik.
Di Lab Belakang, kami telah menghasilkan berbagai macam karya kreatif yang luar biasa. Dengan bantuan teknologi dan keahlian kami di bidang DKV.
Kami telah menciptakan media digital yang menarik, desain grafis yang mencuri perhatian, foto profesional yang memukau, video kreatif yang menginspirasi, dan media jurnalistik yang baru-baru ini kita terbitkan. Karya-karya ini telah diakui dan diapresiasi oleh seluruh kalangan dan warga sekolah.
Dalam perjalanan kami sebagai siswa ambisius di SMKN 1 Kota Serang, Lab Belakang telah menjadi tempat yang penting bagi kami untuk mengeksplorasi kreativitas dan menghasilkan karya-karya yang luar biasa.Â
Dengan fasilitas yang memadai, dukungan guru dan kepala jurusan, serta kolaborasi yang erat antara kami, kami terus mengembangkan kemampuan kami dalam bidang DKV/MM.Â
Lab Belakang adalah bukti bahwa inspirasi dan kesuksesan dapat ditemukan bahkan dalam ruang sederhana, asalkan kita memiliki semangat dan dedikasi yang kuat untuk menggapai tujuan kreatif kita.