Luar biasa seminar dosen yang dilaksanakan di Institut Agama Islam Al-Aqidah Al-Hasyimiyyah Jakarta, dilaksanakan pada tanggal 25 Januari 2025 bertempat di Auditorium KH. Hasjim Adnan, terlaksana dengan sukses dan berjalan dengan lancar dan penuh semangat baru, pelaksanaan seminar Dosen bertemakan "Keluarga dan Masyarakat dalam Konteks Keberagaman (Perspektif Pluralisme dan Parenting)" Pemateri pada seminar Dosen beliau Dr. (Cand.) Nanda Khairiyah, M.Si, selaku Dosen IAI Al-Aqidah Al-Hasyimiyyah Jakarta sekaligus beliau menjabat sebagai Ketua FKUB Jakarta Pusat, pemateri kedua beliau Muhammad Bukhari, M.Si, seorang peneliti, Dosen Muda di IAI Al-Aqidah Hasyimiyyah Jakarta. dalam seminar kali ini telah dihadiri oleh Rektor IAI Al-Aqidah Al-Hasyimiyyah Jakarta Bapak Dr. TGKH. Muslihan Habib, S.S.,M.A, dan Wakil Rektor IAI Al-Aqidah Al-Hasyimiyyah Jakarta Bapak Dr. Ilyas Ichsani, M.Hum serta didukung oleh Wakil Rektor II IAI Al-Aqidah Al-Hasyimiyyah Jakarta Ibu Aida Maqbullah, M.A, serta hadir pula Dekan Fakultas Tarbiyah Bapak Dr. Joko Nugraha, M.M, Dekan Fakultas Syari'ah Bapak Sugiyono, M.IP, para Kaprodi serta dihadiri oleh kurang lebih 15 Dosen dan 35 Mahasiswa.
dalam seminar ini sebagai bentuk semangat literasi dan berfikir kritis, semangat baru ini sebagai bentuk dorongan bagi mahasiswa untuk selalu mengedepankan literasi dan berfikir kritis. dalam seminarnya Ibu Nanda Khairiyah menyampaikan tentang Peran strategis Tokoh agama dalam merawat toleransi dan harmoni dalam keberagaman, penyam
paian Ibu Nanda Khairiyah ini sebagai bentuk bahwa tokoh agama menjadi pusat untuk dapat menjaga toreransi dan harmoni dalam kehidupan dan keberagaman di masyarakat indonesia, Bapak Muhammad Bukhari, M.Si dalam seminarnya menyampaikan ayah juga bertanggung jawab terhadap pengasuhan anak meskipun tidak bertemu secara fisik, hal ini menjadi penting karena sosok ayah sangat diharapkan dalam kehidupan keluarga sehingga walau tidak hadir langsung bukan berarti putus atas tanggung jawabnya.Banyak hal yang sangat inspiratif dalam seminar kali ini, khususnya bagi kalangan kalangan muda karena kalangan muda menjadi tonggak kedepan baik untuk menjaga keharmonisan dalam keberagaman maupun menjadi sosok dalam kehidupan keluarga.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI