Perpustakaan merupakan tempat yang sudah tidak asing lagi dengar. Perpustakaan merupakan sarana pendukung di suatu lembaga atau Pendidikan. Perpustakaan menghimpun berbagai informasi dalam bentuk buku dan bukan buku yang dapat dimanfaatkan oleh pemustakaan. Perpustakaan banyak memberikan manfaat data atau informasi untuk memecahkan berbagai masalah, sumber ilmu, dan penelitian. Kegiatan di perpustakaan adalah untuk menumbuhkan minat baca pemustaka, memperkenalkan teknologi informasi, membiasakan akses informasi serta menambah bakat dan minat membaca di perpustakaan.
Peran perpustakaan merupakan mitra siswa belajar, memberikan bimbingan Pendidikan kepada siswa menggunakan perpustakaan dan sumber informasi, menyediakan informasi yang up to date, menyiapkan ruang belajar, diskusi, dan penelitian. Pelayanan pada perpustakaan yang dapat menambah koleksi terbaru dan menarik peminat membaca/ meneliti, selain itu perpustakaan menggolongkan koleksi dengan berbgai jenis usia pembaca yang cocok mulai dari perpustakaan anak, peprustakaan remaja, dan peprustakaan dewasa.
Perpustakaan Anak adalah suatu peprustakaan yang dikelola untuk pemakai tingkat anak – anak (Sutarno, 2008:163). Perpustakaan anak dirancang khusus untuk pengguna anak – anak, koleksi dan tata desain perpustakaan anak disesuaikan dengan anak – anak, Koleksi yang disediakan antara lain buku – buku anak seperti buku dongeng, komik, ensiklopedia anak, dan majalah anak. selain buku ada juga koleksi permainan edukasi yang dapat mengasah imajinasi anak. desain perpustakaan anak pun disesuaikan dengan tema anak – anak agar memberikan kesan yang tidak membosankan dan nyaman.
Menurut Suwarno (2011, h. 47), “Perpustakaan ada baiknya memiliki ruang khusus untuk anak – anak”. dan Menurut Saleh (2010, h. 4.21-4.22), tujuan utama dari layanan anak-anak antara lain berikut ini:
1. Menyediakan koleksi berbagai bentuk bahan pustaka, serta penyajiannya yang menarik perhatian anak dan mudah digunakan.
2. Memberikan bimbingan kepada anak-anak dalam memilih buku dan bahan pustaka lainnya yang sesuai dengan usianya.
3.Membina, mengembangkan dan memelihara kesenangan membaca (sebagai hobi), serta mendidik anak belajar mandiri.
4.Mempergunakan semua sumber yang ada di perpustakaan untuk menunjang pendidikan seumur hidup.
5. Membantu anak untuk mengembangkan kecakapannya dan menambah pengetahuan sosialnya.
6. Berfungsi suatu kegiatan sosial dalam masyarakat untuk menyejahterakan anak.
Berikan anak buku membaca sejak dini, agar terbiasa untuk membaca nantinya. tidak perlu buku mahal asal isi dan kegunaannya bermanfaat dan lengkap. Banyak manfaat salah satunya menambah kosakata anak dalam berbicara. Perpustakaan anak menjadi sarana yang efektif didatangi oleh anak – anak. peprustakaan menyiapkan berbagai jenis buku pelajaran hingga buku bacaan fiksi anak. agar supaya bisa menarik anak – anak membaca di perpustakaan, ada beberapa hal yang perpustakaan sediakan koleksi buku yang berbagai macam jenis untuk anak, permainaan anak yang mengasah daya ingat, keterampilan dan kecepatan, adanya kegiatan yang bisa meluapkan ekspresi dan berjiwa kreatif, desain pada peprustakaan anak pun di bedakan sesuai dengan yang mereka suka seperti karakterk tokoh fiksi atau superhero, tempat duduk yang nyaman pun menjadi satu hal yang harus disediakan.