Mohon tunggu...
Fatih Thoriqul
Fatih Thoriqul Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

saya seorang mahasiswa di salah satu universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa UMM Melalui Pendampingan Siswa SDN Pangarangan VII untuk Meningkatkan Kreatifitas

12 Agustus 2024   18:59 Diperbarui: 12 Agustus 2024   19:56 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

SDN Pangarangan VII terletak di Jl. Lontar, Pangarangan, Kec. Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur 69417. Dalam pengabdian ini kami memilih sekolah Pangarangan VIl karena sekolah ini terhimpit oleh 2 sekolah dasar lainnya. jadi kami berniat ingin masyarakat lebih mengetahui bahwa di sumenep ini ada sekolah penggerak yang belum banyak orang ketahui. oleh karena itu kami kelompok 8 PMM UMM ini melakukan program untuk memetakan bakat atau potensi yang dimiliki dari setiap siswa. 

Sekolah Dasar merupakan tempat membentuk karakter bagi anak-anak,dimana dengan pemikiran yang masih belum berkembang, akan lebih mudah untuk dibentuk karakternya sejak dini. Kelompok 8 gelombang 6 Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang hadir untuk membantu siswa/siswi SDN Pangarangan VII dalam pendampingan meningkatkan kepedulian siswa terhadap kearifan lokal yang telah memudar di daerah sumenep serta kebersihan lingkungan yang selama ini menjadi permasalahan utama di Indonesia. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil penelitian dari Program Kerja PMM, Kelompok 8 ini beranggotakan 5 orang, yaitu:

1. Nur Yazid An Nasikhy (Hukum Keluarga Islam) 

2. Bunga Nur Qorima (Akuntansi) 

3. Ahmad Rozil Izzul Haq (Teknik Sipil) 

4. Aevelina Sandra Fernanda (Ilmu Komunikasi) 

5. Fatih Thoriqul Haq Hidayat (Hukum Keluarga Islam) 

kami melakukan pendampingan kepada siswa kelas 4 serta memperlihatkan contoh pembuatan poster bertema lingkungan di youtobe. tujuan program ini untuk mengembangkan kreatifitas setiap siswa. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengasah kreativitas siswa melalui seni. Mereka diajak untuk mengekspresikan pemahaman mereka tentang lingkungan dalam bentuk visual yang menarik.

Pentingnya kesadaran lingkungan telah menjadi isu global yang harus ditanamkan sejak dini. Sekolah sebagai salah satu lembaga pendidikan yang memiliki peran penting dalam menanamkan nilai-nilai cinta lingkungan kepada anak-anak. Melalui program pembuatan poster ini, siswa diajak untuk memahami isu-isu lingkungan seperti polusi, deforestasi, dan pentingnya melestarikan lingkungan di masa depan. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun