"Umpama Buah Kepayang, Dimakan Mabuk Dibuang Sayang"
Amat sedang jatuh cinta kepada Aminah, sampai mabuk kepayang. Kita sering mendengar perumpamaan "mabuk kepayang" yang artinya mabuk tergila-gila.Â
Kenapa kepayang menjadi perumpamaannya? Karena buah kepayang jika dimakan daging bijinya akan membuat orang menjadi mabuk atau pusing.
Orang Melayu biasa menyebut sebagai pohon kepayang namun pohon kepayang dikenal juga dengan nama kluwek, keluwek, kluak, picung atau pucung.Â
Buah kepayang berasal dari pohon kepayang yang banyak tumbuh di daerah-daerah Indonesia. Pohon ini bisa mencapai ketinggian 60 meter.Â
Buah kepayang berbentuk lonjong dan besar, mirip bola rugby. Sehingga di Eropa disebut football fruit. Kulit buah berwarna coklat dengan permukaan berbulu.Â
Buah kepayang berdaging lunak berwarna putih, dan di dalamnya terdapat banyak biji dengan kulit/bertempurung keras.Â
Bagian dalam biji terdapat daging berwarna putih yang mengandung asam sianida yang tinggi, bagian inilah yang memabukkan.Â