Mohon tunggu...
Fatmi Sunarya
Fatmi Sunarya Mohon Tunggu... Penulis - Bukan Pujangga

Penulis Sederhana - Best in Fiction Kompasiana Award 2022- Kompasianer Teraktif 2020/2021/2022 - ^Puisi adalah suara sekaligus kaki bagi hati^

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Jantung Pisang yang Menyehatkan

27 Juli 2021   10:43 Diperbarui: 27 Juli 2021   20:59 593
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setiap hari mabuk kepayang
Jika tak jumpa si jantung hati
Mari memasak jantung pisang
Hidangan sedap bergizi

Artikel penulis tempo hari dengan judul Yuk Bermain Di kebun, dimana disekitar kita terdapat bahan makanan yang bisa kita manfaatkan untuk asupan bergizi bagi tubuh kita. 

Dan penulis sudah memanfaatkan hasil kebun berupa jambu biji merah yang terdapat di kebun menjadi jus jambu merah yang menyehatkan. Artikelnya bisa dibaca disini. 

Kebun di belakang rumah memang lebih banyak diisi dengan pohon pisang. Pohon pisang bermanfaat banyak, mulai dari buahnya yang menyehatkan, daun pisang juga bisa dimanfaatkan. Nah, termasuk jantung pisang bermanfaat untuk dijadikan masakan lho.

Apa sih manfaat jantung pisang? 

Jantung pisang menjaga kesehatan jantung, mengatasi anemia, mengatasi maag, mencegah kolesterol, menyembuhkan infeksi, melawan radikal bebas, meningkatkan produksi ASI, mengurangi komplikasi diabetes, mencegah kanker, mencegah penyakit gondok, mencegah stroke dan juga bagus untuk diet sehat. Wah bermanfaat banyak ya. 

Kenapa begitu kaya manfaat? Karena dalam jantung pisang terdapat nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, kalium, asam lemak, asam amino esensial dan nonesensial. 

Jantung pisang juga mengandung antioksidan yaitu polifenol, flavonoid dan antosianin. Setelah mengetahui manfaat jantung pisang tentu saja kita tidak boleh menyia-nyiakan jantung pisang untuk dijadikan hidangan sehat.

Dokpri
Dokpri

Jantung pisang dibuat berbagai masakan diantaranya tumis jantung pisang, urap jantung pisang, sayur lodeh, pepes jantung pisang dan yang paling sedap gulai jantung pisang. Tips dari zaman nenek dalam mengolah jantung pisang untuk menghilangkan rasa sepat dan pahit yaitu dengan cara :

  • cuci bersih jantung pisang
    potong  jantung pisang memanjang jadi empat bagian
    rebus dengan sedikit garam tapi tidak sampai lunak
    baru iris-iris jantung pisang
  • siram kembali dengan air bersih
    jantung pisang siap dijadikan berbagai masakan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun