Ganesha Music Show 2024 yang digelar di Gedung Kesenian Ponorogo berlangsung meriah, Sabtu ( 3/8/2024 ). Festival musik yang digelar rutin setiap tahun oleh OSIS SMAN 1 Ponorogo ini sukses menyita perhatian masyarakat, khususnya generasi muda.
Sebelumnya, Ganesha Music Show telah mengadakan lomba menyanyi kategori solo vokal SMP, solo vokal SMA, akustik dan festival band. Puncaknya para para finalis menampilkan performa terbaiknya di malam puncak GMS 2024 itu.
Semakin malam, acara semakin meriah dengan penampilan band dari ekstra music di SMAN 1 Ponorogo , dan penampilan dari band asal Ponorogo yaitu Hompimpah sukses memukau penonton dengan genre keroncong indie, sampailah pada artis utama Ganesha Music Show 2024 yaitu artis yang berasal dari Yogyakarta, Masdddho. . Nampak penonton asyik menikmati keroncong merdu dari band hompimpah serta lantunan merdu suara Masdddho yang membawakan lagu hits-nya seperti Kisinan 2 dan Samar. Beberapa lagu yang dibawakan oleh Masdddho tidak asing di telinga masyarakat Ponorogo seperti Kalah dari Aftershine.
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengucapkan apresiasi atas digelarnya GMS 2024 ini. Dengan digelarnya GMS ini, ia berharap semakin banyak generasi muda Ponorogo yang produktif dan kreatif mengembangkan bakatnya di bidang musik. Baginya ini langkah penting dalam membangun ekosistem ekonomi kreatif di Kota Reog.
Menurut saya event yang seperti ini lah yang dibutuhkan oleh anak anak muda di ponorogo yang mempunyai kreatifitas di bidang musik dalam event GMS tahun ini. Osis SMA 1 Ponorogo mewadahi bakat bakat musik yang nantinya bisa menjadi modal dalam berkarir serta,event konser yang tak kalah seru nya yang dihadiri 700 orang lebih di Gedung Kesenian
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H