Pemilihan umum menjadi momen penting dalam demokrasi, di mana warga negara memiliki kesempatan untuk memilih para pemimpin mereka. Biasanya masa atau era pemilihan umum di Indonesia ditandai dengan pemasangan poster atau baliho calon legislatif  dengan berbagai ukuran.Â
Poster ini pun diposisikan ditempat-tempat strategis dengan tujuan agar dapat dilihat  dan dibaca banyak orang.Â
Terkait dengan ini, Poster Memang salah satu media yang sering digunakan oleh calon legislatif untuk berkomunikasi disamping tentunya kegiatan lain seperti mendatangi rumah warga, pengajian, mengunjungi forum pemuda, panggung  hiburan dan berbagai bentuk metode kampanye lainnya. .Â
Poster tidak hanya menjadi alat untuk memperkenalkan diri, tetapi juga bisa menjadi sarana untuk menyampaikan visi dan misi, termasuk upaya pemberdayaan ekonomi Masyarakat.
Disisi lain poster calon legislatif tidak sekadar gambar dan slogan menarik. Di balik setiap desainnya, terdapat pesan-pesan penting yang mencerminkan komitmen calon terhadap kesejahteraan masyarakat.Â
Dalam konteks ini, poster tidak hanya sebagai alat kampanye, tetapi juga sebagai jendela kebijakan ekonomi yang akan diterapkan jika mereka terpilih.Â
Salah satu sorotan utama dari poster-poster tersebut adalah upaya pemberdayaan ekonomi yang inklusif. Calon legislatif memahami bahwa pertumbuhan ekonomi seharusnya dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.Â
Intinya mengeksplorasi bagaimana poster-poster tersebut menggambarkan komitmen untuk menciptakan peluang ekonomi yang merata dan adil.
Seiring dengan pesan pemberdayaan, beberapa poster juga menyoroti inovasi dan peluang baru dalam perekonomian. Calon legislatif yang visioner mencoba mengilustrasikan bagaimana mereka akan merangsang pertumbuhan ekonomi melalui pembangunan sektor-sektor yang potensial, menciptakan lapangan kerja baru, dan mendorong kewirausahaan di kalangan Masyarakat.
Terlepas dari itu semua poster caleg juga memberikan peluang ekonomi di mana dapat menghidupkan bisnis percetakan yang telah mati suri, membuka peluang lapangan kerja bagi masyarakat yang terlibat dalam proses pemasangannya dan mampu meningkatkan orderan toko bangunan atau kayu yang berperan menyediakan kelengkapan untuk poster tersebut.Â