[caption id="attachment_272605" align="alignleft" width="240" caption="Patung Obama Kecil"][/caption] Siang hari yang panas pada tanggal 8 Pebruari 2010 yang lalu, tepatnya di depan Balai kota Jakarta saya bersama Agus dan Rozi, keduanya dari Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Jakarta Selatan berniat mengusir patung Obama yang dipajang di Taman Menteng. Dengan hanya bermodalkan sebuah pengeras suara, beberapa poster dan 4 buah bendera kami nekat menggelar aksi ini setelah sebelumnya mengirim fax Surat Pemberitahuan kepada Kanit Intelkam Polda Metro Jaya. Aksi ini digelar sebagai bentuk penolakan atas simbol hegemoni Amerika Serikat di Indonesia sekaligus reaksi atas rencana kedatangan Obama ke Indonesia yang akhirnya tertunda. Meskipun tidak sempat menjadi headline di sejumlah media massa karena pemberitaan skandal Century namun goal dari aksi yang kami gelar secara tertib selama lebih kurang setengah jam tersebut setelah saling berorasi bergantian kami bertiga meninggalkan Balai Kota. Tidak lama setelah itu, pada tanggal 14 Pebruari 2010 patung Obama senilai 100 juta rupiah tersebut akhirnya dipindahkan oleh Pmeda DKI ke SDN 01 Menteng, tempat dimana dulu Obama kecil pernah bersekolah semasa di tinggal Indonesia. Kegembiraan kami pun berlipat ganda disaat Obama kemudian dua kali membatalkan kunjungannya ke Indonesia. Keberhasilan mengusir patung Obama dari Taman Menteng bukanlah indikasi bahwasanya cengkeraman Amerika Serikat atas Indonesia telah terlepas begitu saja. Ini baru langkah kecil yang menentukan langkah besar kedepan. Yakin usaha sampai.... http://www.facebook.com/video/video.php?v=1314446515872
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H