Mohon tunggu...
Farid Albaraka
Farid Albaraka Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa aktif di perguruan tinggi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Seorang Mahasiswa yang gemar beraktivitas olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pentingnya Sistem Informasi Bagi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam

10 Oktober 2024   06:42 Diperbarui: 10 Oktober 2024   06:57 29
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya pikir sistem informasi di dalam kehidupan ini memiliki peran yang sangat penting dalam berbagai kehidupan modern sekarang, khususnya perguruan tinggi agama islam. Sistem Informasi ini sendiri ini adalah sebuah sistem yang mencampurkan aktivitas manusia dengan teknologi untuk menyebarkan, menyimpan, mengumpulkan, dan mengelola informasi. Sistem Informasi juga memiliki banyak aspek yang penting bagi kehidupan manusia dalam membawa perkembangan teknologi dunia semakin baik.

Dalam pendidikan yang semakin canggih, teknologi sudah sewajarnya sangat diperlukan oleh mahasiswa kampus perguruan tinggi agama Islam dalam mencari berbagai materi, sumber belajar, jurnal ataupun data-data yang sedang mereka perlukan. Sistem Informasi juga membantu dorongan pertumbuhan umat Islam dalam berdakwah atau bealajar lebih dalam lagi terkait ilmu-ilmu islam.

Pada dasarnya Sistem Informasi ini terbagi menjadi tiga proses penting sangat dibutuhkan oleh mahasiswa yaitu Input, Proses, dan Output. Mahasiswa kampus sangat diharapkan menggunakan teknologi ini dengan baik, dalam mengambil sebuah informasi di internet, mencerna informasi itu dengan baik, lalu menghasilkan sebuah hasil yang baik dari informasi itu.

Dalam Islam itu sendiri, menuntut ilmu bersifat wajib bagi semua umatnya, dan tentunya dalam mengemban ilmu Islam yang lebih cepat dan lebih baik, sistem informasi sendiri sudah dapat dijumpai di mana-mana, sehingga membuat kegiatan kita menjadi fleksibel apalagi dalam mengemban ilmu agama islam yang sekarang ini sudah lengkap berada di internet yang memudahkan kita untuk membaca ayat suci Al-Qur'an.

Sistem Informasi ini juga memiliki penyampaian data yang sangat cepat melalui internet, sehingga kita dapat menyampaikan pesan secara langsung kepada seluruh jaringan internet ataupun mencatat data mengenai keagamaan. Ini juga membantu kita dalam memfasilitasi ibadah, yang dimana saat kita berpergian liburan ke suatu tempat dan kita tidak tahu arah kiblat, sistem informasi yang berupa smartphone dapat membantu kita mengarahkan kiblat shalat ke arah yang semestinya dengan bantuan program kompas yang ada di smartphone, bukan hanya arah kiblat saja tetapi juga terdapat kalender, jam, bahkan jadwal adzan setiap daerah atau negara serta kita juga dapat menyalurkan infaq dan amal melalui internet.

Seiring berkembangnya waktu Sistem Informasi ini semakin berkembang sebab banyak anak-anak bangsa yang kreatif dan berbakat dalam bidang IT, maka dari itu prodi dari sebuah kampus mengenai teknologi memiliki peran penting dalam mengajarkan mahasiswa yang memilih atau berminat pada prodi tersebut menjadi paham akan teknologi secara menyeluruh. Mahasiswa sendiri diharapkan agar tidak terlalu mengandalkan informasi yang mudah didapatkan di internet, tetapi Mahasiswa diharapkan untuk menghasilkan sebuah karya melalui kerja kerasnya sendiri melalui bantuan-bantuan yang ada di internet, sehingga karya tersebut dapat menjadi menjadi karya yang akan membantu banyak orang.

            Di mata dunia internet sudah bukan hal yang asing lagi, tetapi kemajuan teknologi sulit diterapkan untuk sebagian orang tua yang baru mengenal teknologi dan sebagian orang di wilayah terpelosok yang belum mendapatkan pelajaran maupun fasilitas tentang teknologi. Ini menunjukkan bahwa disitulah tugas bagi kita umat Islam agar dapat membantu atau bahkan berdakwah, karena sudah semestinya kita membantu orang dalam berilmu, berlomba-lomba mencerdaskan bangsa sebagai amalan kita menjadi suatu amal shaleh kita nantinya, serta sebagai bentuk pengabdian kita terhadap negara.

            Dalam pembelajaran sehari-hari, kita tidak hanya menimba ilmu, tetapi kita perlu bersungguh-sungguh mempertahankan konsisten, tanggung jawab dan integritas dalam menuntut ilmu, dan tentunya yang lebih penting dari itu semua, kita tidak akan dapat menjadi sukses jika tidak mendapatkan rahmat dan berkah dari Allah SWT jika kita tidak berdoa kepadanya, serta doa dan restu dari kedua orang kita yang membimbing kita ke arah kesuksesan atau keberhasilan kita selama ini.

            Dapat disimpulkan, kita sebagai umat Islam harus terus maju melangkah demi masa depan yang lebih baik, bersama membangun sesama manusia yang menjadi pribadi yang bertanggung jawab, berilmu, dan memiliki pandangan positif dalam menuntut ilmu. Sehingga kelak nanti mereka akan menjadi pemimpin yang baik hati, jujur, dan adil yang akan memimpin umat Islam dengan baik ke depannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun