Mohon tunggu...
Farhan Syarif Hidayatuloh
Farhan Syarif Hidayatuloh Mohon Tunggu... Mahasiswa - Artikel

Tetap Semangat Dan Sukses Selalu

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Efektivitas Pembelajaran Daring Menggunakan Aplikasi Zoom dan Schoology pada Saat Pandemi Covid-19

23 Maret 2022   08:14 Diperbarui: 23 Maret 2022   08:15 407
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Oleh : Farhan Syarif Hidayatuloh

Diawal tahun 2020 muncul suatu wabah virus yang dinamakan corona virus disease 2019 (Covid-19). Corona virus merupakan penyakit yang menular disebabkan oleh jenis virus yang menyebabkan penyakit mulai dari gejala ringan hingga berat. Covid-19 pertama kali ditemukan di China pada akhir Desember 2019. Virus ini menular sangat cepat dan telah menyebar kesemua negara. Pada bulan Februari 2020 ditemukan kasus positif Covid-19 di Indonesia. Semakin lama perkembangan kasus positif di Indonesia kian meluas dan menyebabkan banyak orang Indonesia yang meninggal. Hal tersebut membuat beberapa negara menetapkan kebijakan lockdown dalam rangka mencegah penyebaran virus corona. Di Indonesia sendiri, diberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk mencegah penyebaran virus corona semakin meluas, sehingga semua kegiatan yang dilakukan diluar rumah harus ditiadakan sementara waktu sampai penyebaran virus corona bisa dikendalikan. Penyebaran virus corona tidak saja berdampak pada ekonomi tetapi juga berimbas pada dunia pendidikan. Maka hingga saat ini kegiatan mengajar belajar dari jarak jauh (PJJ) dari tingkat dasar hingga keperguruan tinggi.
Pesatnya perkembanagan ilmu pengetahuan dan teknologi berpengaruh terhadap perkembangan sistem pembelajaran yang berkualitas dan bermutu. Sistem pembelajaran daring merupakan sistem pembelajaran tanpa tatap muka secara langsung. Pembelajaran pada saat pandemi bisa memanfaatkan aplikasi zoom dan scholoogy sebagai media pembelajaran. Sistem pembelajaran dilaksanakan melalui alat teknologi yang terhubung dengan internet. Pembelajaran menggunakan alat teknologi menimbulkan beberapa masalah antara lainnya yaitu sulitnya siswa dan guru yang tinggal di desa untuk mengakses aplikasi zoom dan schoology, masih banyaknya siswa yang belum mempunyai alat teknologi seperti handphone atau laptop untuk melaksanakan pembelajaran daring dan masih banyaknya guru dan siswa yang belum mengerti menggunakan aplikasi zoom dan schoology.
Aplikasi zoom merupakan aplikasi komunikasi yang menggunakan video dan dapat menggunakan handphone maupun laptop. Aplikasi ini digunakan untuk melakukan tatap muka secara jarak jauh dengan jumlah peserta yang banyak. Aplikasi zoom menjadi pilihan bagi para sekolah untuk malakukan pembelajaran dari jarak jauh dimasa pandemi. Sedangkan aplikasi schoology merupakan aplikasi sarana belajar online yang anggotanya bisa saling berinteraksi untuk keperluan pembelajaran. Aplikasi zoom dan schoology memiliki fitur-fitur yang menarik sehingga para pelajar tidak bosan dalam melaksanakan pembelajaran. Aplikasi zoom dan schoology merupakan aplikasi yang sering digunakan dalam media pembelajaran. Sebagian besar sekolah menggunakan aplikasi ini karena aplikasi zoom dan schoology mudah diakses dan tidak membutuhkan biaya yang besar. Dengan kelebihan aplikasi zoom dan schoology dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan minat belajar peserta didik. Aktivitas pembelajaran yang dilakukan guru dengan menggunakan aplikasi zoom dan schoology dapat dilakukan secara efektif sehingga terciptanya suasana pembelajaran yang menyenangkan. Karena pembelajaran yang efektif merupakan keberhasilan sekolah dalam melaksanakan pendidikan. Keberadaan aplikasi zoom dan schoology diharapkan dapat mendukung peserta didik dalam pembelajaran berbasis daring dan peserta didik dapat memanfaatkan aplikasi ini dengan seefektif mungkin.
Kesuksesan pembelajaran daring selama masa pandemi tergantung pada kedisplinan semua pihak. Pihak sekolah perlu mengatur sistem pembelajaran daring. Hal ini dilakukan untuk memudahkan komunikasi orangtua dengan sekolah agar peserta didik yang belajar dirumah dapat terpantau secara efektif. Dengan demikian, pembelajaran daring menggunakan aplikasi zoom dan schoology sebagain solusi yang efektif dalam pembelajaran dirumah guna memutus penyebaran covid-19 dan menjaga jarak juga menjadi pertimbangan dipilihnya media pembelajaran tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun