Mohon tunggu...
farhana nabila
farhana nabila Mohon Tunggu... Lainnya - hello

There is no elevator to success, you have to take the stairs.

Selanjutnya

Tutup

Film

Serial Netflix "Squid Game" Merupakan Plagiat dari Film Jepang?

3 Oktober 2021   22:07 Diperbarui: 3 Oktober 2021   22:32 1803
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Squid Game | c : Netflix

Tahukah kamu, ada rumor yang mengatakan bahwa jalan cerita dari serial Netflix bertajuk 'Squid Game' meniru film asal negara sakura alias Jepang.

Film berjudul 'As The Gods Will' mengusung tema permainan mematikan, yang para pemainnya terdiri dari anak-anak sekolah.

Pada permainan pertama terlihat ada boneka menyeramkan bernama Daruma yang meminta seisi kelas untuk bermain, dengan peraturan yaitu mereka harus menekan tombol dibelakang kepala boneka tersebut ketika si boneka tengah menghadap kebelakang, yang bertujuan untuk menghentikan waktu permainan. Dan jika boneka Daruma sedang menghadap kedepan, tidak boleh ada yang bergerak sedikitpun, jika ada peserta yang bergerak maka kepala mereka akan pecah dengan sendirinya. Nahasnya, dalam permainan ini setiap kelas hanya memiliki 1 pemenang dari sekian banyak jumlah pemain.

As The Gods Will | c : thevocket.com
As The Gods Will | c : thevocket.com

Kemudian pada permainan kedua, terlihat ada boneka kucing dengan perawakan sangat besar, dan siap untuk memangsa peserta yang mengenakan kostum tikus. Peraturan bermainnya adalah para pemain diminta untuk memasukkan lonceng kedalam ring yang tergantung dileher boneka tersebut.

Sementara itu, diluar sekolah tersebar berita bahwa seluruh murid SMA di Jepang di teror oleh permainan misterius, yang semua pemenangnya diculik dan disembunyikan disuatu tempat. Dengan sigap pemerintah segera mengirim petugas untuk menyelamatkan para pemenang. Namun, di tempat dimana para pemenang di culik, mereka terus dipaksa oleh boneka-boneka menyeramkan untuk mengikuti permainan hingga mendapatkan pemenangnya.  

Tanpa disadari oleh para pemain, ternyata seluruh permainan dari awal hingga akhir disiarkan secara langsung, dan masyarakat menyaksikannya dengan antusias. Pada permainan terakhir kita mendapati bahwa pemenangnya adalah murid bernama Shun Takahata dan Takeru Amaya, ketika pemenang muncul seketika masyarakat menyambut mereka dengan meriah.

As The Gods Will | c : imdb.com
As The Gods Will | c : imdb.com

Setelah semuanya selesai, disitu dijelaskan bahwa yang membuat permainan tersebut adalah Tuhan, dan bertujuan untuk mencari orang-orang yang terpilih.

Nah, jalan cerita film 'As The Gods Will' jauh berbeda dengan series Netflix yang saat ini sedang booming, dimana disitu diceritakan permainan tersebut hanya disaksikan oleh para tamu elit saja. Selain itu, para pesertanya dengan sukarela mendaftarkan diri mereka dengan alasan butuh uang, karena memang uang yang dijanjikan kepada sang pemenang berjumlah 45,6 Miliar Won.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun