Mohon tunggu...
Farah NabilaYuliani
Farah NabilaYuliani Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Farah Nabila Yuliani

Menjadi penulis yang handal itu tidaklah mudah, maka dari itu teruslah belajar dan berlatih.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa PMM 3 UNMUHA Melalukan Kegiatan Kontribusi Sosial di LKSA Rumah Penyantun Muhammadiyah Banda Aceh

8 Januari 2024   14:30 Diperbarui: 8 Januari 2024   14:41 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Para Mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) angkatan 3 tahun 2023 kelompok Teuku Nyak Arief Universitas Muhammadiyah Aceh, melakukan kegiatan kontribusi sosial bertempat di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Rumah Penyantun Muhammadiyah. Jl Punge Blang Cut, Kec. Jaya Baru, Kota Banda Aceh, Sabtu (23/12/2023).

Kegiatan kontribusi sosial ini bertema "Kebersihan Diri (Personal Hygiene) dan Sanitasi Tempat" bertujuan untuk memberikan kontribusi langsung kepada adik-adik di LKSA mengenai edukasi dan wawasan untuk selalu memperhatikan kebersihan diri mulai dari bagian mata, telinga, gigi, kulit, anggota tubuh lainnya sampai ke lingkungan sekitar tempat tinggal supaya terhindar dari berbagai macam penyakit.

Dimana kegiatan ini dipandu oleh Ibu Tiara Mairani  sebagai pendamping sekaligus narasumber  dan dibantu Dosen modul nusantara serta Liaison Officer (LO) juga seluruh rekan-rekan Mahasiswa kelompok Teuku Nyak Arief yang terlibat langsung dalam pelaksanaan kegiatan ini sebagai panitia dari mulai pembawa acara, moderator, penyampaian materi, melakukan dokumentasi, sampai menyiapkan perlengkapan acara seluruhnya.

Kegiatan ini terdiri dari beberapa kegiatan seperti, kegiatan pertama penyampaian materi tentang kebersihan diri (Personal Hygiene) dan Sanitasi tempat. Kegiatan kedua sesi tanya jawab baik dari mahasiswa pertukaran ke adik-adik  LKSA maupun sebaliknya untuk memastikan bahwa materi yang kami sampaikan dapat di mengerti. Ketiga kami bermain games dan berfoto bersama.

Kontribusi sosial merupakan kegiatan akhir dari Program Pertukaran Mahasiswa yang dimana dalam kegiatan ini diharapkan dapat memiliki manfaat yang sangat positif agar bisa di terapkan di dalam kehidupan sehari-hari bagi adik-adik di LKSA. Juga bertujuan untuk meningkatkan rasa solidaritas dan kepekaan kepada anak-anak yang membutuhkan agar dapat saling membantu satu sama lain. Dalam hal ini, Mahasiswa Pertukaran Merdeka  UNMUHA juga memberikan bantuan berupa sembako, alat dan perlengkapan kebersihan, kepada pengurus sekaligus kepada adik-adik di rumah penyantun tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun