Pada hari Senin, 5 Agustus 2024, suasana SD Negeri Terban tampak berbeda. Mahasiswa KKN MB Posko 79 dari UIN Walisongo Semarang melaksanakan kegiatan penghijauan dan hand painting sebagai bagian dari acara perpisahan mereka dengan para siswa dan para guru di SDN Terban.
Kegiatan ini dimulai pada pagi hari dengan acara penghijauan di sekitar halaman sekolah, setiap siswa membawa satu tanaman hias untuk dijadikan hiasan di depan kelasnya masing-masing. Penghijauan ini bertujuan untuk menghijaukan lingkungan sekolah serta memberikan edukasi kepada para siswa mengenai pentingnya menjaga kelestarian alam.
Setelah kegiatan penghijauan, acara dilanjutkan dengan sesi hand painting, para siswa diajak untuk mengecap telapak tangan mereka dengan cat dan kemudian menempelkannya di tembok sekolah, tidak hanya para siswa, para guru di SDN Terban juga ikut berpartisipasi dalam hand painting ini. Para siswa sangat antusias dan gembira dalam mengikuti acara ini. Sementara itu, para mahasiswa KKN juga terlihat antusias membimbing dan membantu para siswa dalam mengecap tembok untuk menciptakan suasana keakraban yang hangat.
Kegiatan ini ditutup dengan perpisahan mahasiswa KKN dengan murid dan guru SD Negeri Terban. Mahasiswa KKN juga memberikan kenang-kenangan berupa plakat begitupun para siswa juga memebrikan kenang-kenangan berupa kado untuk para mahasiswa KKN. Kegiatan penghijauan dan hand painting ini meninggalkan kesan yang mendalam bagi para siswa dan seluruh warga sekolah.
Mahasiswa KKN tidak hanya memberikan kenangan indah, akan tetapi juga menanamkan nilai-nilai penting tentang kepedulian terhadap lingkungan dan kreativitas. Semoga semangat yang ditanamkan oleh mahasiswa KKN dapat terus tumbuh dan berkembang di SD Negeri Terban, sehingga para siswa dapat menjadi generasi yang lebi perduli dan bertanggung jawab pada alam di masa depan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H