Pertama-tama, jelaskan terlebih dahulu pada anak fungsi dan peran keluarga serta masing-masing anggotanya. Keluarga inti terdiri dari ayah, ibu dan anak. Ayah dan ibu berperan sebagai orangtua yang bertanggungjawab terhadap anak-anak. Setiap anggota keluarga harus saling menjaga satu sama lain.
Setelah itu, bangun komunikasi yang baik antar anggota keluarga. Beri tahu ia jika si anak bisa berbagi cerita apa saja dengan anggota keluarga. Ajak anak untuk bertanya jika tidak ada yang ia mengerti.
· Kenalkan anak dengan perbedaan
Biasanya anak kecil belum mengetahui tentang arti perbedaan. Beri tahu ia bahwa perbedaan bukan suatu hal yang buruk dan menjadi halangan untuk berteman. Ajak ia untuk menghargai perbedaan tersebut di mana biasanya perbedaan terjadi karena bentuk fisik, kepercayaan, dan keadaan keluarga.
· Kenalkan anak dengan arti pernikahan
Ceritakan bagaimana Anda sebagai orangtuanya, bisa menikah. Ini akan membangun pemahaman dasar bahwa anak lahir setelah ada hubungan pernikahan antara ibu dan ayah.
· Ajarkan anak untuk berteman dengan siapapun
Pertemanan berlandaskan pada rasa percaya, peduli, empati dan solidaritas. Teman bisa ditemukan di mana saja, seperti di lingkungan rumah, di sekolah, dan di tempat ibadah.
· Cara mengekspresikan cinta dan kasih
Ajarkan anak untuk mengatakan salam dan berterimakasih. Ungkapan "Aku sayang ibu," atau " Aku sayang ayah," menunjukkan rasa cinta. Cinta pada saudara atau teman dapat dilakukan dengan saling berbagi dan saling menjaga.
Level II, anak usia 9-12 tahun