Mohon tunggu...
faqih alfadlil
faqih alfadlil Mohon Tunggu... Guru - Penyair Malam

Saya ingin menjadi orang yang bermanfaat bagi banyak orang.

Selanjutnya

Tutup

Book

One Piece: Aokiji Mengkhianati Kurohige

13 April 2023   22:28 Diperbarui: 13 April 2023   22:31 699
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
I: gorontalo.pikiran-rakyat.com

Penggemar One Piece tahu bahwa Aokiji merupakan seorang mantan Admiral yang sangag kuat dan terhormat. Dia pemakan buah iblis berkekuatan es. Dia bisa berubah jadi es dan merubah segala sesuatu yang disentuhnya menjadi es. Hal itu diperlihatkan ketika pertama kali Luffy dan krunya bertemu dengan Aokiji. Dan pertunjukan yang lebih epic adalah ketika merubah lautan menjadi es di perang Marinford.

Sebenarnya Aokiji bakal dipilih untuk menjadi Fleet Admiral. Yakni orang tertinggi di angkatan laut. Hanya saja Akainu tidak bisa menerima hal itu. Dia adalah seorang admiral juga. Dan dia merasa dialah yang pantas untuk menjadi fleet admiral selanjutnya. Maka Akainu dan Aokiji pun terlibat perteraungan yang sangat dahsyat. Di mana keduanya memiliki elmen yang memang berlawanan. Satunya dingin dan satu lagi panas. Pertarungan berakhir dengan kemenangan Akainu. Keduanya mendapatkan luka yang parah. Namun luka Aokiji lebih parah. Yakni sampai kakinya putus. Meski begitu, kekuatan esnya bisa menggatikan kaki itu sehingga tetap bisa berdiri. 

Karena tidak ingin dipimpin oleh Akainu, Aokiji pun keluar dari Marine. Lalu orang yang menggatikan dua posisi admiral adalah Fujitora dan Ryokyugu. Keduanya memiliki kekuatan yang dahsyat. Itu tergambarkan dengan jelas Arc Dressrosa dan Arc Wano. Dikabarkan bahwa Aokiji berubah haluan menjadi anggota bajak laut Kurohige. Padahal kita tahu bahwa marine dan bajak laut selalu berseberangan.

Aokiji juga pernah berhadapan dengan Doflaminggo kala perjumpaannya di sebuah pulau dengan keadaan menyiksa Smoker, seorang wakil admiral dan sekaligus teman Aokiji. Dia tiba-tiba datang dan hendak menyelamatkan Smoker dari terkaman Doffy. Bahkan Aokiji pun memperingatkan agar tidak macam-macam. Tapi Doffy tidak memperdulikannya. Dia tetap ingin membunuh Smoker. Pergerakan Aokiji lebih cepat sehingga sebelum Doffy membunuh Smoker dengan benang Haki, Aokiji mampu merubahnya menjadi es. Smoker pun selamat.

Dari pertarungan itu ada sedikit percakapan yang memberikan clue kepada para penggemar. Percakapan itu berbunyi

Doffy: berada di sisi siapa kau sekarang

Aokiji: aku selalu berada di sisi yang sama

Muncullah teori bahwa Aokiji hanya menyusup ke kelompok baja laut Kurohige. Sebab nampak aneh saja tiba-tiba dari admiral menjado bajak laut. Padahal kerjaan marine atau angkatan laut adalah membasmi bajak laut yang mengusik kedamaian. Hal itu juga dicontohkan di arc Wano. Di mana Drake yang diketahui menjadi salah satu komandan di bajak laut Beast milik Kaido, ternyata adalah mata-mata angkatan laut. Di pertengahan cerita, Drake malah berbelok membantu Luffy dan teman-teman. Hal itu diketahui langsung oleh komandan yang lain.

Bisa jadi Aokiji adalah mata-mata angkatan laut di kapal bajak laut Kurohige. Di mana para anggotanya juga sangat curiga dengan keberadaannya di kolompok itu. Terlebih dijelaskan kemarin ada kelompok yang bernama "SWORD" di angkatan laut. Di mana mereka angkatan laut yang bebas melakukan tindakan kepada bajak laut. Karena kelompok itu tidak berada di bawah naungan pemerintahan dunia. Itu seperti Garp, Coby, dan Drake. Di sisi lain Kurohige malah mempercayainya dengan sepenuh hati. Atau bisa juga Kurohige pura-pura mempercayainya. Kita tidak tahu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun