November berlalu dengan kelabu,Â
tidak terlalu pekat tapi lumayan sendu,
.
Hujan telah turun, lebih awal daripada perkiraan BMKG
katanya akan terlambat katanya akan menunggu waktu
Aku tiba tiba teringat banyak hal yang bisa dinikmati saat hujan
.
Berjalan anggun dengan payung di tengah gerimis,Â
atau berlari lari mengejar lalu lalang kendaraan, jalan becek dan cipratannya
Menikmati semangkuk mie instan kuah dengan telur rebus dan sepiring bala bala
atau terjebak di emperan jalan menunggu sekiranya hujan senggang sejenak.