Mohon tunggu...
Faizal Amin Haderi
Faizal Amin Haderi Mohon Tunggu... Nahkoda - A learner Is Always Be Learner

Menurut saya menulis itu adalah bagian dari belajar karena untuk bisa menulis harus membaca, nah dengan membaca akan menambah pengetahuan kita dengan menulis semakin menajamkan pengetahuan tersebut. Mohon tanggapan dan koreksi nya. Bismillah.\r\n\r\nMore about me : https://www.instagram.com/faizalaminhaderi/

Selanjutnya

Tutup

Catatan Artikel Utama

Mengenal Pelayaran dari Sudut Pandang Jurnalis

21 Maret 2015   18:30 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:19 494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14269373751954637547

[caption id="attachment_356744" align="aligncenter" width="210" caption="www.rosegeorge.com"][/caption]

Kalau kerja dikapal itu ngapain sih? Bagaimana tidurnya, makannya, kerjanya? Dan masih banyak pertanyaan lain yang orang awam tanyakan tentang kehidupan dikapal dan kadang pelaut senior pun agak sulit menjelaskannya.

Berikut saya sarikan bagaimana kehidupan pelaut dari sisi Jurnalis yang mewakili orang awam cukup untuk menjelaskan bagaimana kehidupan pelaut diatas kapal.

Judul     : Ninety Percent Of Everything

Penulis : Rose George

Tebal     : 287 Halaman

Harga    : ± USD6

Terbit    : September 2014

Penerbit:Picardo New York

Rose George

Adalah seorang jurnalis di beberapa media ternama di Amerika dan Inggris. Memulaui karir sebagai wartawan magang di majalah mingguan The Nation. Kemudian menjadi editor senior di majalah COLOR majalah tentang budaya di dunia. Sekarang tinggal di Yorkshire, inggris.  Sudah menerbitkan empat buah buku, dua diantaranya mengenai pelayaran.

Buku ini berisi sebelas judul yang saling berkaitan satu dengan lainnya. Buku ini sarikan dari pengalaman rose berlayar dengan kapal container besar Maersk Kendal selama 9 bulan menyinggahi puluhan Negara dan pelabuhan. Mengarungi samudera serta melewati daerah rawan pembajakan Somalia dan selat malaka.

Rose menggambarkan pengalamannya dengan sangat rinci, mulai dari mengeksplore bagian-bagian kapal, berkenalan dengan crew, rose juga menceritakan pengalaman menarik saat berinteraksi dengan pelaut, mendengar langsung jawaban dari para pelaut philipina dan Negara lain, makan bersama.

Selama pelayaran rose selalu ada baik dianjungan bersama perwira jaga, bahkan rose ikut bekerja di deck bersama dengan anak buah kapal dan tidak lupa rose mencatat setiap detail peristiwa dengan sangat baik, Bahasa yang diginakan sangat masuk akal dan mudah di fahami oleh orang awam yang ingin mengenal Pelaut dan Pelayaran lebih dalam.

Namun demikian rose tetap memberikan banyak kritik membangun terhadap industri pelayaran yang sangat masuk akal, idea segar yang saya pun sebagai seorang pelaut tidak terfikirkan dan rose menuliskannya dengan sangat baik.

Rose juga melengkapi buku ini hubungan antara industry pelayaran dengan Alam, baik diatas dan dibawah laut.

Banyak guyonan segar mengenai laut yang dikemas demikian sederhana namun cukup mengena yang disampaikan.

Kesimpulan saya buku ini sangat layak dibaca bagi pengusaha pelayaran, pelajar akademi dan SMK pelayaran juga orang awam yang ingin mengetahui dunia pelayaran dari kaca mata orang awam.

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun