Mohon tunggu...
faiza alfakhasanah
faiza alfakhasanah Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

bermusik, liburan, seni

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kegiatan IPNU IPPNU Desa Wanarejan Utara

15 Desember 2022   23:43 Diperbarui: 16 Desember 2022   00:14 1880
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

IPNU -- IPPNU  adalah organisasi di bawah naungan Jam'iyah Nahdlatul Ulama (NU) yang merupakan tempat berhimpun, wadah  berkomunikasi, aktualisasi  dan  tempat kaderisasi  pelajar  putra/putri NU.


Ada banyak kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh IPNU/IPPNU di Desa Wanarejan Utara, salah satu kegiatan IPPNU yang rutin dilaksanakan setiap malam jum'at yaitu kegiatan rutinan barzanji, kegiatan ini bertujuan untuk mengurip-urip atau menghidupkan Nahdlatul Ulama. Selain itu juga bisa mendapatkan ilmu baru dari ustadz yang memberikan mauidhoutul khasanahnya. 

IPNU IPPNU Wanarejan Utara juga melaksanakan kegiatan rutinan gabungan antara ipnu dan ippnu, di  mushola Desa Wanarejan Utara secara berganti-gantian, yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara anggota IPNU dan IPPNU, dan bisa mensyiarkan IPNU IPPNU kepada masyarakat. 

Setiap hari jumat kliwon siang juga ada kegiatan istighosah kubro yang dilaksanakan di makam mbah depok yang bertempat di Desa Wanarejan Utara. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai kegiatan lanjut dari para sesepuh yang sudah dilaksanakan dari dahulu. 

Selain itu, kegiatan lain IPNU IPPNU Desa Wanarejan Utara yaitu Semarak ramadhan yaitu ngaji sore 1 minggu 1 kali, yang dilaksanakan pada hari minggu. Dan juga kegiatan buka bersama sekaligus bagi-bagi takjil pada masyarakat Desa Wanarejan Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk menyemarakkan bulan suci Ramadhan dengan kegiatan yang bermanfaat untuk saling berbagi, memupuk persatuan dan kesatuan serta toleransi antar umat manusia, serta menjalin dan mempererat ukhuwah islamiah yang telah ada. 

Masih banyak kegiatan IPNU IPPNU Wanarejan Utara yaitu diantaranya, jogging yang dilaksanakan pada hari minggu setiap 2 minggu 1 kali. Kegiatan makesta (Masa Kesetiaan Anggota). Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) merupakan jenjang kaderisasi formal pertama dalam organisasi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU). Sebagai badan otonom organisasi NU, Makesta diharapkan mencetak kader yang mampu menghidupkan NU di tengah masyarakat.

Selain itu, ada kegiatan untuk memperingati hari besar islam, seperti isra mi'raj, maulid nabi, Tahun baru hijriah, dan lain sebagainya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun