Mohon tunggu...
Faisal Davin Kareem
Faisal Davin Kareem Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Al-Azhar Indonesia

Nama saya Faisal Davin Kareem, saya mahasiswa di Universitas Al-Azhar Indonesia Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Program studi bahasa dan kebudayaan arab. saya bertempat tinggal di depok

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kumpulan Do'a

23 Januari 2024   10:10 Diperbarui: 23 Januari 2024   10:16 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Naskah ini diberi judul "kumpulan doa", yang berasal dari Al Qur'an dan Hadist. Judul tersebut tidak ditemukan pada kaper atau dalam teks, tetapi dapat diduga dari isi naskah itu sendiri, yang banyak mengandung berbagai doa. 

Semua naskah ditulis dengan huruf Jawi, Pegon, atau Arab Melayu, dan ditulis tangan dengan tinta hitam. Tiga jenis bahasa digunakan: penulis menggunakan bahasa Sunda dalam penjelasan mereka, kadang-kadang menggunakan bahasa Jawa. Bahasa Arab digunakan dalam doa-doa dari Al Qur'an atau Hadist.

Naskah ini memiliki total 38 halaman , dengan masing-masing dua belas baris setiap halaman, yang tidak memiliki nomor halaman tetapi menggunakan tanda tulis untuk menyambung ke halaman berikutnya. Kertas HVS yang sudah usang, berwarna coklat muda, dan beberapa bagian sudah sobek. Karena terhapus atau terkena air,

Input sumber: https://lektur.kemenag.go.id
Input sumber: https://lektur.kemenag.go.id

Pada halaman pertama tertulis: ”Ieu  solawat baca hareupeun sitrahna mayit di astana  ....Ieu dua paranti ngarksa nu reuneuh supaya salamet anakna jeung indungna jeung supaya alus rupana, waja hareupeun indungnaa atawa di asupkeun kana kndi paranti nginumna: Allahumahfiz waladayi anu ma dama fi batniha... suratun hasanatun kamilatun jamilatun wa sabbit fii qalbiha...

Dalam skrip ini terdapat sejumlah doa, termasuk: 1) doa untuk orang yang sedang mengandung agar mereka selamat; 2) doa selamat lahir dan batin yang dibaca setelah shalat lima waktu; 3) niat mandi untuk perempuan yang batu melahirkan, mandi nipas, mandi melahirkan, mandi janabah, dan mandi memasuki bulan Ramadan; 4) niat puasa bulan Ramadan, puasa zulhijjah, puasa Rajab, dan buka puasa; 5) doa setelah shubuh.

Naskah kumpulan doa ini ditutup dengan sebuah doa yang kalimat belum terbaca: ” ... Wa mulki Sulaemana minal Masyriki wal Magribi wa Insan wa Raihan wa Gomaman wa Salamatan.... fasuīn. Tammat Wallāhu Aʽlam Biṣawāb Insya Allāh.... Waṣallallāhu ‘alā Sayyidina Muḥammadin wa a‘lā ālihi Waṣaḥbihi Wasallam Walḥamdu Lillāhi Rabbil ʽĀlamīn(ZAI).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun