Mengenal tipe kerpibadian diri sendiri akan memudahkan kita untuk mengetahui gaya belajar yang cocok untuk kita dalam memahami ilmu pengetahuan atau keahlian tertentu.
Salah satu alat yang dapat digunakan untuk mengetahui tipe kepribadian adalah Myers-Briggs Type Indicator atau MBTI. MBTI ini dikembangkan oleh Isabel Briggs Myers pada tahun 1940. MBTI ini merupakan psikotes yang dirancang untuk mengukur preferensi dasar murni psikologis dalam melihat dunia dan membuat keputusan.Â
Adapun beberapa tipe kepribadian dan gaya belajar yang bisa kamu amati sebagai referensi saat belajar apapun. Setiap tipe mempunyai susunan fungsi kognitif yang berbeda-beda. Ada 8 macam fungsi kognitif, yakni:
- Se (Extroverted Sensing)
- Si (Introverted Sensing)
- Ne (Extroverted Intuition)
- Ni (Introverted Intuition)
- Te (Extroverted Thinking)
- Ti (Introverted Thinking)
- Fe (Extroverted Feeling)
- Fi (Introverted Feeling)
Sebelum kita membahasa gaya belajar apa yang cocok untuk tiap kepribadian, yuk cari tahu dulu kamu punya kepribadian yang mana. Kalian bisa mengecek nya dengan melakukan tes MBTI di link berikut Test MBTI
Nah, setelah kalian mengetahui apa tipe kepribadian atau MBTI kalian, kira-kira gaya belajar yang biasa kita lakukan saat ini sesuai dengan hasil test MBTI  atau kepribadia  yang kita dapat??
1. ISTP (Pragmatis)
ISTP adalah singkatan dari introverted, sensing, thinking, dan prospecting. Orang yang memiliki MBTI ISTP mereka Lebih suka belajar dengan level kecepatannya sendiri , tidak menyukai penjelasan yang bertele-tele, dan umumnya merupakan tipe belajar kinestetik.
2. ESTP (Spontan)
ESTP merupakan singkatan dari  Extraversion, Sensing, Thinking, Perception. Orang yang memiliki Kepribadian ESTP lebih suka belajar melalui eksperimen secara langsung dan juga lebih menyukai instruksi yang jelas dan logis. Mereka jua tidak menyukai teori. Mereka yang memiliki MBTI ESTP termotivasi dari lingkungan yang kompetitif dan juga adanya hadiah.
3. ISTJ (Bertanggung jawab)
ISTJ Merupakan singkatan dari Introvert, Sensing, Thinking, dan Judging. Mereka yang memiliki MBTI ISTJ akan belajar lebih baik jika ada tujuan atau objektif yang jelas. Mereka Menyukai suasana belajar yang sistematis dan juga mereka belajar lebih baik melalui metode repetisi/pengulangan, contohnya dengan membaca berulang kali atau latihan soal.
4. ESTJ (Konservatif dan Disiplin)
ESTJ merupakan singkatan dari Extroversion, Sensing, Thinking, Judgement. Mereka yang memiliki MBTI ESTJ menyukai penjelasan visual, mereka juga menyukai berdiskusi tentang sebuah konsep untuk memahami materi tersebut. Mereka ajan belajar lebih baik ketika diberikan instruksi yang jelas dan logis