Kemuning Lor -- Mahasiswa KKN Kolaboratif 162 melaksanakan kegiatan mengajar di salah satu Sekolah Dasar tepatnya SDN 03 Kemuning Lor selama 2 hari. Hari pertama beragendakan pengajaran tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar sambil bernyanyi lalu dilanjutkan dengan mengajar Bahasa Inggris dan ditutup dengan games. Hari kedua melanjutkan mengajar materi Bahasa Inggris dari hari sebelumnya kemudian pengenalan mengenai hidroponik dasar dan ditutup dengan games juga. Program kerja ini dikemas dengan sebutan program kerja GEMBIRA (Gerakan Mahasiswa Bimbing Belajar Anak) dengan sasaran siswa kelas 3 dan 4 SD.
Tidak sedikit antusias dari mereka kepada program kerja kami. Maka dari itu, kami mengadakan pula program kerja Eduquest yaitu kegiatan belajar hingga bermain di posko untuk siswa yang berminat dan ingin tambahan belajar. Eduquest biasanya dilaksanakan pada sore hari setelah siswa pulang madrasah. Pembelajaran yang diajarkan sesuai dengan keinginan siswa seperti Mata Pelajaran Bahasa Inggris dan Matematika.
Pada hari sabtu, Mahasiswa KKN Kolaboratif 162 mendampingi kegiatan PERSARI (Perkemahan Satu Hari) di SDN 03 Kemuning Lor. Kelas 1 -- 3 SD dilakukan Pramuka Saiga (kelompok usia 7 -- 10 tahun) sedangkan Kelas 4 -- 6 SD dilakukan Pramuka Penggalang (kelompok usia 11 -- 15 tahun).
Program kerja selanjutnya yang akan dilaksanakan yaitu Ecoprint. Program kerja ini dalam tahap persiapan yang bertujuan untuk mengasah kreativitas anak dalam memotif totebag menggunakan bahan alam.
Tidak hanya program kerja, kami juga ditugaskan untuk mendata ATS (Anak Tidak Sekolah) di Desa Kemuning Lor. Pendataan dilakukan melalui database yang ada di Balai Desa Kemuning Lor dan diverifikasi oleh RT yang terkait.
Nantikan program kerja Mahasiswa KKN Kolaboratif 162 selanjutkan dengan mewujudkan peubahan yang lebih baik di Desa Kemuning Lor.
#UniversitasJember #Unej #Unipar #PoltekesJember #UDS #IAI-AlQodiri #Mahasiswa
#KKNKolaborasi #KKN