Mohon tunggu...
Mohammad Fahri Ilhami
Mohammad Fahri Ilhami Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa KKN TIM II Undip 2020/2021

Selamat menikmati:)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Bangkitkan UMKM di Masa PPKM, Mahasiswa KKN Undip Beri Edukasi tentang Digitalisasi Bisnis yang Memikat

6 Agustus 2021   13:40 Diperbarui: 6 Agustus 2021   14:22 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Semarang (01/08/2021) - Pandemi Covid-19 berdampak besar terhadap beberapa sektor kehidupan, salah satunya yang paling terdampak yaitu sektor perekonomian sehingga ekonomi di Indonesia menjadi tidak stabil yang tentunya berdampak juga bagi pelaku UMKM. Banyak sektor UMKM di masyarakat yang mengalami penurunan penjualan hingga gulung tikar. Hal tersebut juga menyebabkan pendapatan masyarakat yang bekerja di sektor umkm menjadi menurun. Begitu juga para pelaku UMKM di Kelurahan Rowosari yang mana juga terdampak akibat Pandemi Covid-19 ini. Salah satu upaya agar sektor umkm tetap hidup dan dapat meningkatkan perekonomian yakni dengan program digitalisasi bisnis yaitu proses yang mengubah komunikasi, interaksi, dan segala manfaat dalam bisnis menjadi digital.

Kegiatan edukasi dan sosialisasi digitalisasi bisnis tersebut dilaksanakan pada hari Minggu, 1 Agustus 2021 serta diadakan melalui 2 sesi yakni sesi pagi (pukul 07.30-09.30) dan sesi sore (pukul 15.30-17.30). Kegiatan sesi pagi dilaksanakan di kediaman Bapak Nurul Yakin selaku Ketua UMKM Kelurahan Rowosari, sedangkan kegiatan sesi sore dilaksanakan di kediaman Bapak Nurul Fawwaz selaku Ketua RW 03. Masing-masing setiap sesi Edukasi tersebut dihadiri oleh 5 pelaku usaha yang mana berarti dalam 2 sesi totalnya 10 pelaku usaha yang merupakan perwakilan dari 259 UMKM di Kelurahan Rowosari. Meskipun edukasi tersebut dilaksanakan secara luring, tetapi mahasiswi KKN dan peserta edukasi tetap memperhatikan protokol kesehatan dan aturan PPKM yang berlaku seperti mengenakan double masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan lain sebagainya.

Edukasi ini dilaksanakan dengan menjelaskan dan mengenalkan digitalisasi bisnis dengan menampilkan penjelasan singkat dan pemutaran video, serta diadakan sesi tanya jawab di akhir kegiatan agar para pelaku usaha dapat mengetahui dan memahami lebih lanjut materi yang disampaikan oleh Mahasiswa KKN Undip Tim II.

Dengan dilaksanakannya program ini, diharapkan mampu mendorong para pelaku UMKM di Kelurahan Rowosari, Kota Semarang untuk dapat mengembangkan usaha UMKM nya khususnya di dunia digital (social media), selain itu untuk mempermudah pelaku usaha dalam hal mendapatkan keuntungan melalui digitalisasi bisnis agar mampu bersaing di tengah era pandemi Covid 19.

Penulis Reportase: Mohammad Fahri Ilhami (Ekonomi Islam - Fakultas Ekonomika dan Bisnis)

Editor: Hendrik A.S.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun